Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Ini Dia Fitur Terbaru di iPhone 14 yang Unik

Ilustrasi fitur baru iPhone (Design by @kenzz.design)

Pasalnya, bar yang terletak di sisi atas tersebut dapat memanjang, memendek, membesar, dan mengecil. Bar tersebut dapat menyesuaikan jika terdapat notifikasi yang masuk. 

Pengalaman canggih akan terasa ketika anda menggunakan fitur Dynamic Island tersebut. Pasalnya, fitur yang awalnya hanya dikenal sebagai poni tempat di mana sensor kamera berada, kini dapat disentuh untuk membantu memudahkan penggunaan berbagai fitur iPhone lainnya. 

Selain itu, berbagai informasi juga ditampilkan dari bar atau poni tersebut. Dynamic Island dapat berfungsi seperti widget, ia dapat menunjukkan skor bola live tanpa mengganggu layar. Fitur tersebut juga dapat menunjukkan timer, informasi penggunaan iPod, facial detector ketika membuka sandi, dan masih banyak lainnya. 

Rasanya, Apple telah menyiapkan dengan matang software Dynamic Island di peluncuran iPhone series 14 Pro dan Pro Max ini. 

Di seluruh series iPhone 14 ini juga terdapat teknologi SOS yang dapat mendeteksi darurat kecelakaan dan fitur mengirim SOS melalui satelit. Namun, layanan Emergency SOS via Satelit tersebut merupakan layanan berbayar yang hanya gratis pada 2 tahun pertama. Layanan tersebut juga saat ini baru dapat digunakan di Amerika dan Kanada. 

Peak brightness atau kecerahan maksimum pada iPhone series terbaru ini juga meningkat, yaitu menyentuh 1600 nits dan akan menembus 2000 nits ketika berada di luar ruangan. Jadi, jangan khawatir layar iPhone anda akan gelap jika di bawah teriknya sinar matahari! Apple telah memberikan solusi terbaik melalui iPhone series terbarunya. (nfk/fau)