Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Netflix akan Tindak Pengguna yang Berbagi Password Mulai 2023

Netflix akan tindak pengguna yang sering berbagi password mulai tahun 2023 (Design by @salwadiatma)

ANDALPOST.COM – Layanan streaming Netflix memberikan opsi untuk dapat berbagi akun yang dilakukan dengan cara berbagi password atau kata sandi. Satu akun Netflix bisa digunakan hingga empat user, karena di dalam satu akun tersebut terdapat empat profil.

Tujuan dari password sharing tersebut guna membantu user yang tinggal di satu rumah agar sama-sama menikmati sajian konten dari Netflix.

Namun pada kenyataannya, banyak orang yang salah menggunakan hal tersebut.  Mereka membagikan akun tersebut ke beberapa orang. Sehingga satu akun dapat dipakai oleh lebih dari 4 orang yang bahkan user tersebut tidak saling kenal dan tidak tinggal satu atap. 

Jelas hal tersebut merupakan pelanggaran. Oleh karenanya, mulai tahun 2023 pihak Netflix akan menindaklanjuti pengguna akun yang berbagi kata sandi secara ilegal.

Kebijakan Baru

Dilansir dari Forbes pada Senin (26/12/2022), Netflix akan menerapkan kebijakan baru mulai tahun 2023. Para pelanggan yang tidak tinggal satu rumah dan berbagi password harus membayar biaya tambahan. Hal ini dituliskan dalam surat pada bulan Oktober kepada para pemegang saham.

Menurut The Wall Street Journal, kebijakan terbaru ini akan berimbas kepada 100 juta pengguna Netflix yang ada saat ini.

Kebijakan tersebut sudah diuji coba di beberapa negara Amerika Latin. Netflix juga sudah menerapkan biaya tambahan sebesar US$3 atau sekitar Rp46 ribu per bulan di atas biaya langganan.

Namun, Netflix bisa saja memaksa  penggunanya untuk mendaftar sharing password sebagai akun kedua ketika berlangganan dengan harga yang sedikit lebih murah. 

Uji coba untuk sistem terbaru yang telah diaktifkan di bagian Amerika Latin, mengharuskan pengguna lain yang tidak berada di rumah pengguna akun utama untuk masuk dengan kode validasi, yang akan kadaluarsa 15 menit setelah dikirim.

Perlu diketahui,  selama ini pihak Netflix seolah menutup mata terhadap tindakan berbagi password yang sering dilakukan oleh pelanggannya di seluruh dunia. Padahal sejak awal tindakan berbagi password merupakan tindakan yang ilegal dan melanggar persyaratan layanan Netflix.

Simak selengkapnya di halaman berikutnya.