Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Persiapan Ekstra Indonesia Menyambut Sang Juara Dunia

Persiapan Ekstra Indonesia Menyambut Sang Juara Dunia
Persiapan Ekstra Indonesia Menyambut Sang Juara Dunia. (The Andal Post/Aini)

ANDALPOST.COM – Kurang dari satu bulan lagi penyelenggaraan pertandingan persahabatan antara Timnas Indonesia dan Sang Juara Dunia akan digelar. Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 19 Juni mendatang. 

Persiapan demi persiapan pun terus dilakukan agar saat menyambut Argentina tidak ada kendala yang bisa menghalangi pertandingan. Tidak main-main, Indonesia bahkan akan menggunakan Video Assistant Referee (VAR) di pertandingan tersebut. 

Terhitung sejak pertandingan melawan Argentina nanti, akan ada 30 wasit dan asisten wasit yang akan dikhususkan untuk mengawasi VAR. Tidak hanya itu, 27 replay operator juga akan bekerja sejak pertandingan antara Indonesia melawan Argentina hingga proses Liga 1 nanti. 

Dari segi persiapan timnas, skuad yang akan dipanggil untuk menghadapi para pemain bintang dunia juga sudah dipersiapkan oleh pelatih asal Korea Selatan yaitu Shin Tae Yong. Setidaknya ada 26 nama pemain yang akan menjalani pemusatan latihan jelang FIFA Match Day. 

Daftar Pemain

Kiper: Syahrul Trisna (Persikabo 1973), Ernando Ari (Persebaya Surabaya), Reza Arya Pratama (PSM Makassa)

Belakang: Edo Febriansyah (Persib Bandung), Rachmat Irianto (Persib Bandung), Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons), Yance Sayuri (PSM Makassar), Andy Setyo (Persikabo 1973), Rizky Ridho (Persija Jakarta), Fachruddin Aryanto (Madura United), Jordi Amat (Johor Darul Takzim), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Sandy Walsh (K.V. Mechelen), Shayne Pattynama (Viking FK), Elkan Baggott (Ipwich Town),

Tengah: Marc Klok (Persib Bandung), Ricky Kambuaya (Persib Bandung), Yakob Sayuri (PSM Makassar), Witan Sulaeman (Persija Jakarta), Stefano Lilipaly (Borneo FC), Saddil Ramdani (Sabah FC), Marselino Ferdinan (K.M.S.K. Deinze), Ivar Jenner (Jong FC Utrecht)

Depan: Dimas Drajat (Persikabo 1973), Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC), Rafael Struick (ADO Den Haag)

Target Tinggi dari Ketua PSSI

Dalam konferensi pers mengenai penjualan tiket, Erick Thohir juga menyampaikan target yang ia berikan kepada Timnas yang akan bermain. 

“Saya akan bertemu dengan tim pelatih dan pemain. Jangan sampai rekor ini (tidak pernah kalah di kandang saat FIFA Matchday) terpecahkan ketika kami kalah dari juara dunia,’’ ujar menteri BUMN itu, Senin (29/5/23). 

Selama Shin Tae Yong mengasuh para pemain baik di U-20 ataupun di Timnas Senior, Timnas Indonesia tidak pernah kalah di kandang saat pertandingan FIFA Matchday. Rekor tersebut tentu sangat baik mengingat Shin Tae Yong sudah melakoni tujuh pertandingan FIFA Matchday.

Tidak hanya itu Erick Thohir juga menargetkan para pemain Indonesia bisa menahan imbang Argentina. 

’’Kami tidak ingin kalah poin meskipun melawan tim juara Piala Dunia,’’ tegas mantan presiden klub Inter Milan tersebut.

Argentina akan Full Skuad saat menghadapi Indonesia

Persiapan Ekstra Indonesia Menyambut Sang Juara Dunia
Para pemain timnas senior sesaat sebelum bertanding/Sumber: Bola

Kedatangan peraih gelar juara dunia pada tahun 2022 ini memang sangat ditunggu-tunggu. Apalagi Argentina juga sudah merilis nama-nama pemain yang akan diboyong ke Indonesia. Bahkan ada nama Messi yang juga akan ikut meramaikan FIFA Matchday tersebut. 

Simak selengkapnya di halaman berikutnya.