Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Simak, Nintendo Umumkan Tanggal Rilis Final Fantasy Pixel Remaster

Ilustrasi koleksi game “Final Fantasy Pixel Remaster”. (The Andal Post/Aini)

ANDALPOST.COM – Melalui cuplikan video YouTube yang diunggah hari Kamis (06/04/2023), Nintendo mengumumkan di deskripsi video bahwa mereka akan merilis gameFinal Fantasy Pixel Remaster”.

Diperkirakan, game (permainan) tersebut akan keluar di konsol PS4 dan Nintendo Switch pada (19/04/2023), pukul 20.00 WIB mendatang.

“Final Fantasy Pixel Remaster” akan menjadi game yang mengkompilasikan enam game pertama dari serial Final Fantasy (FF). 

Game kompilasi tersebut, memiliki perbedaan yang relatif menonjol dari edisi permainan sebelumnya. 

Antara lain, adalah grafik piksel 2D yang diperbarui, soundtrack yang diatur ulang dan tentunya diawasi oleh komposer asli game ini, Nobuo Uematsu. 

Lalu, ada fitur permainan yang ditingkatkan seperti UI (user interface) yang modern, opsi pertempuran otomatis, dan banyak lagi.

Harga dan Fitur Final Fantasy Pixel di Konsol

Diketahui, koleksi ini pertama kali hadir di PC (personal computer) dan mobile pada tahun 2022 lalu.

Di konsol, game ini akan tersedia secara digital sebagai pembelian individu terpisah atau dapat dibeli dalam koleksi. 

Sebagai tambahan, juga akan ada edisi fisik, seperti yang diungkapkan sebelumnya. Pre-order untuk koleksi tersebut pun sudah dibuka.

Dikabarkan, setiap game dari koleksi tersebut akan dijual seharga US$11,99 sampai dengan US$17,99 per game.

Sementara itu, koleksi lengkap dari “Final Fantasy Pixel Remaster” bisa didapatkan seharga US$74,99 dolar.

Beberapa fitur lain, yang diharapkan dari Switch dan versi PS4 termasuk, kemampuan untuk mengubah soundtrack antara versi asli dan yang disusun ulang. Lalu, ada juga fitur untuk mengubah font game dari default (standar) ke yang berbasis piksel baru.

Pengumuman rilis Final Fantasy Pixel Remaster di konsol | Twitter @SquareEnix

Selain itu, pemain juga diharapkan dapat mematikan random encounters di mana pemain tidak harus berhadapan dengan musuh secara tiba-tiba. 

Ditambah pula, pemain dapat menyesuaikan pengalaman, yaitu dengan mempercepat proses dan meningkatkan EXP (experience) yang diraih.

Dirilisnya “Final Fantasy Pixel Remaster” pada tahun 2023 di konsol ini. Memungkinkan penggemar lama, maupun baru untuk menikmati game yang sempat dirilis semenjak tahun 1987 silam.

Sinopsis Permainan FF I-VI

Untuk itu, simak sinopsis masing-masing game yang akan masuk ke dalam koleksi tersebut di bawah ini:

Final Fantasy

Dalam seri pertama Final Fantasy, Andalpeeps dapat mengendalikan karakter-karakter Warriors of Light. Di mana, Andalpeeps harus memulai perjalanan untuk mengalahkan empat iblis dan memulihkan kedamaian dunia.

Tentunya, merupakan cerita yang sangat ‘klasik’ untuk permainan RPG (role-playing game)

Final Fantasy II

Game kedua dalam seri ini, memperkenalkan dunia baru, karakter baru, dan ‘inovasi’ yang baru.

Tangkapan layar dari game Final Fantasy II | Sumber: Nintendo

Ceritanya, berfokus pada konflik antara Kekaisaran Palamecia yang bermusuhan dan berlawanan dengan pemberontak. 

Diketahui, para pemberontak itu terdiri dari sekelompok kecil pahlawan yang merupakan satu-satunya hal yang berdiri di antara dunia yang aman dan kehancuran.

Sebagai tambahan, chocobo pertama kali diperkenalkan dalam serial game ini.

Final Fantasy III

Lalu, untuk title yang ini. Ketika kegelapan turun dan tanah dirampok cahayanya, empat pahlawan muda dipilih oleh ‘kristal’ untuk memulai perjalanan mereka.

Tentunya, perjalanan ini tidak mudah. Mereka harus melintasi wilayah yang luas dan penuh dengan konflik, bermusuhan satu sama lain.

Game yang diakui secara kritis dalam seri ini, berinovasi dengan sistem job yang fleksibel, yang memungkinkan karakter mengubah peran mereka dalam pertempuran kapan saja. 

Selain itu, banyak elemen Final Fantasy yang paling terkenal dimulai di sini juga. Misalnya, ini adalah yang pertama kali game memperkenalkan summoning.

Simak selengkapnya di halaman berikutnya.