ANDALPOST.COM — Apple dikabarkan telah luncurkan fitur terbaru untuk Apple Music dan Apple Maps. Sebuah fitur yang dapat memudahkan pengguna untuk mencari atau mengetahui konser.
Dikutip dari cuitan Twitter Apple Hub pada Selasa (16/5), pengguna dapat mengetahui informasi konse. Mulai dari daftar set hingga pilihan tur utama atau konser yang akan datang.
“Pengguna akan dapat mengakses lebih dari 40 Panduan baru yang menyoroti tempat musik live terbaik dan daftar Set baru menampilkan pilihan tur utama. Termasuk kemampuan untuk melihat pertunjukan yang akan datang,” unggah akun @theapplehub
Melalui situs Apple Newsroom, Apple mengungkapkan bahwa fitur ini terdapat di Apple Maps dan Apple Music. Sehingga pengguna dapat menemukan set list atau upcoming konser dengan lengkap.
“Hari ini, Apple Music memperluas upaya kurasinya menjadi pertunjukan langsung, memperkenalkan fitur penemuan konser baru di Apple Maps dan Apple Music,” ujar Apple.
Sebelumnya, Apple Music telah memberikan pengalaman mendengarkan bagi pendengar musik di seluruh dunia, dengan menampilkan lagu dan album berbagai musisi.
Apple Music kemudian telah mewujudkan rencana untuk memperluas upaya kurasinya menjadi pertunjukkan langsung atau live shows dengan fitur penemuan konser baru.
Fitur yang baru diluncurkan ini memiliki berbagai manfaat untuk pengguna. Mulai dari mendengarkan kegembiraan musik secara live dan menghubungkan penggemar serta artis menjadi lebih erat.
“Bersama-sama, fitur-fitur baru ini merayakan kegembiraan musik live, dan memberikan lebih banyak cara bagi penggemar dan artis untuk terhubung,” jelas Apple.
Dengan demikian, pengguna dapat menemukan informasi lengkap mengenai konser yang diinginkan secara mudah. Melalui informasi yang ditunjukkan pada fitur tersebut.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.