ANDALPOST.COM – Shayne Ellan Jay Pattynama atau lebih dikenal Shayne Pattynama tidak lama lagi akan melepas status kewarganegaraan Belandanya. Pasalnya, Rabu (9/11/2022) Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menyetujui permohonan naturalisasinya.
Pria yang baru berusia 25 tahun tersebut, memulai pengajuan naturalisasi dirinya pada pertengahan tahun ini. Namun, pemerintah melalui DPR baru menyetujui permohonan tersebut bulan ini.
Proses naturalisasi Shayne lebih lambat dari kedua temannya, yaitu Sandy Walsh dan Jordi Amat.
Saat ini, Sandy dan Jordi tinggal menunggu waktu untuk diambil sumpahnya sebagai Warga Negara Indonesia (WNI). Sebab, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menandatangani Keppres.
Sekarang, Shayne tinggal menunggu proses kelanjutan dari proses naturalisasinya yang tinggal selangkah lagi.
Pertandingan Piala AFF 2022
Ketua Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan atau Iwan Bule, berharap proses ketiga pemain ini dapat berjalan lancar. Sehingga, dapat turut membela Timnas Senior Indonesia pada pertandingan Piala AFF 2022.
Perampungan proses naturalisasi ini diharapkan dapat segera mencapai garis finish. Sebab, kurang lebih tersisa 11 hari waktu untuk PSSI mengirimkan nama-nama pemain yang akan memperkuat skuat Garuda pada perhelatan empat tahun sekali tersebut.
“Kita berharap sama-sama (selesai prosesnya) biar bisa sekaligus. Mereka bertiga adalah pemain belakang yang disiapkan untuk mem-backup barisan belakang. Tiga-tiganya pas sesuai dengan analisis STY (Shin Tae Yong),” sebut Iwan.
“Kami akan berkomunikasi dengan Kemenkumham agar tiga-tiganya bisa sekaligus,” lanjut Iwan.
Sementara itu, pada rapat tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, berharap agar tim nasional tidak terus berharap dengan pemain naturalisasi.
“Jadi kita tidak mengandalkan naturalisasi. Naturalisasi adalah jangka pendek,” tandasnya pada rapat paripurna yang digelar, Rabu (9/11/2022).
Shayne juga turut hadir dalam sidang, walaupun ia harus mengikutinya secara virtual.
Sesaat setelah pengabulan naturalisasinya, Shayne menanggapi pertanyaan tentang bagaimana perasaannya setelah dinyatakan secara resmi menjadi bagian dari NKRI.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.