ANDALPOST.COM – AC Milan dilaporkan kembali menyalakan minat mereka terhadap Ruben Loftus-Cheek. Hal itu menyusul keluarnya Sandro Tonali dari AC Milan yang nantinya akan pindah ke Newcastle United.
Pada musim panas ini, AC Milan membuat keputusan mengejutkan, pasalnya Milan diketahui memilih melepas gelandang andalan mereka yaitu Sandro Tonali.
Dilaporkan oleh Newcastle, pihak klub memberikan tawaran 70 juta euro plus bonus 10 juta euro untuk membeli gelandang terbaik Milan. Tentunya tawaran fantastis itu sudah cukup membuat Milan mengubah keputusannya.
Alhasil, Milan rela melepas Tonali yang sebenarnya masih membutuhkan gelandang terbaiknya itu.
Kini, Milan mulai bergerak mencari pemain. Satu di antara fokusnya adalah mengisi lubang yang ditinggalkan Tonali.
Diduga saat ini Milan tengah menghubungi Chelsea terkait Ruben Loftus-Cheek dan menyatakan minat mereka untuk membeli Ruben Loftus.
Kabarnya, Chelsea sendiri melabeli Ruben Loftus-Cheek seharga 25 juta euro saja. Tentunya ini bakal memudahkan AC Milan untuk membelinya plus mendatangkan pemain lain yang dibutuhkan.
Tidak hanya mendatangkan pemain baru saja, dilaporkan uang hasil penjualan Tonali tadi akan digunakan untuk memperbaiki sektor lain yang perlu pembenahan.
Tanggapan Pakar Fabrizo Romano
Disisi lain, menurut pakar transfer Fabrizio Romano, pembicaraan pembelian ini sudah dimulai sejak dua bulan lalu.
Diketahui bahwa Ruben Loftus-Cheek juga telah memberikan lampu hijau untuk memulai petualangan baru bersama Milan.
Fabrizo mengungkapkan bahwa Ruben loftus juga ingin keluar dari Chelsea demi mendapatkan menit bermain lebih banyak di klub lainnya.
“Ruben Loftus-Cheek, ingin bergabung dengan AC Milan sejak Mei. Dia selalu sangat tertarik dengan proyek Milan ketika pembicaraan dimulai hampir dua bulan lalu. #ACMilan,” cuit Fabrizio Romano
“Kesepakatan sekarang maju dengan Chelsea karena persyaratan pribadi 100% disetujui,” sambung Fabrizio.
Selain itu dikatakan negosiasi dengan Chelsea tidak menemui banyak rintangan. Pasalnya, Chelsea sendiri memang ingin melepas Loftus-Cheek untuk mengurangi jumlah skuadnya.
Fabrizio juga mengungkapkan Chelsea kini membutuhkan dana segar demi menutupi aktivitas belanja pemain pada musim 2022-2023.
Dalam unggahan yang di upload Fabrizio Romano, dikatakan Milan dan Chelsea sepakat pada angka 16 juta euro. Selain itu, ada juga klausul tambahan senilai 4 juta euro. Jika ditotal, transfer Loftus-Cheek ke Milan bisa menyentuh angka 20 juta euro.
Pelatih AC Milan Butuh Ruben Loftus-Cheek
Stefano Pioli yaitu pelatih AC Milan dikabarkan sangat membutuhkan jasa dari gelandang seperti Ruben Loftus-Cheek.
Setelah terjualnya Tonali ke Newcastle membuat posisi yang diharusnya diisi olehnya kini kosong, selain itu, pemain andalan AC Milan lainya yaitu Ismael Bennacer dikabarkan hingga akhir tahun 2023 tidak bisa bermain di pertandingan karena cedera.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.