ANDALPOST.COM – Google, perusahaan teknologi asal Amerika Serikat (AS), meluncurkan berbagai fitur baru untuk ‘Search’ (pencarian), dan perluasan fitur pencarian berdasarkan kondisi di Chrome, Rabu, (02/08/2023).
Diketahui, perkembangan fitur untuk Google Search berasal dari pemanfaatan teknologi generatif AI, yang mempengaruhi hasil pencarian pengguna.
Alhasil, pembaruan pada generatif AI untuk ‘Search’ perusahaan teknologi itu, memperbolehkan pengguna untuk mencari informasi dengan baik. Yaitu, melalui video dan gambar.
Selain itu, terdapat juga pembaruan yang dilakukan oleh pihak perusahaan untuk produk Chrome, yang mendorong pengguna untuk melakukan pencarian. Yakni, untuk trending search dan touch to search.
Generatif AI untuk Produk Search
Seperti yang diketahui, Google sempat mengumumkan bahwa mereka sedang mengimplementasi sebuah alat generatif AI untuk Google Search.
Alhasil, alat generatif AI yang dimiliki oleh mereka untuk ‘Search’ dirancang untuk membantu pengguna. Khususnya, untuk mendapat rangkuman atau detail informasi yang diketik oleh pengguna.
Pengguna pun, hanya dapat mengakses fitur baru AI tersebut, yang dinamakan Search Generative Experiment (SGE), melalui Google Labs.
Diketahui, pembaruan pada SGE ini berupa penambahan video dan gambar ‘kontekstual’ (sesuai kata-kata yang diketik pengguna) dalam ‘Search’.
Contohnya, ketika seorang pengguna ingin mencari tahu terkait cara untuk mencuci baju dengan tangan. Dan, ketika mereka mencari itu, dari Google Search akan menunjukkan video atau gambar, dan beberapa solusinya.
Selain itu, ada penambahan akan fitur ‘kecil’ tapi relevan. Seperti, penambahan tanggal pada halaman web hasil pencarian (khususnya pada link), dan lebih cepatnya hasil ‘Search’.
Dengan itu, pihak perusahaan teknologi itu pun ingin para penggunaannya untuk mencari apa yang mereka butuh dengan cepat dan sesuai.
Hal tersebut, diungkapkan oleh Direktur Senior Manajemen Produk Google Search, Hema Budaraju melalui The Keyword pada 02 Agustus 2023.
“Dengan pengalaman Search bertenaga generatif AI (SGE) kami, Anda dapat dengan cepat menelusuri sebuah topik baru,” terang Hema.
“Menemukan tips dengan cepat untuk pertanyaan spesifikasi Anda atau mengetahui produk dan benda untuk dipertimbangkan. Dengan, link-link artikel,” sambungnya.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.