Mencari Tempat Music Live atau Konser Lewat Apple Maps
Seperti yang telah diungkapkan oleh Apple sebelumnya, bahwa fitur ini juga terdapat di Apple Maps. Khususnya untuk menyoroti tempat music live terbaik di berbagai negara.
“Di Maps, lebih dari 40 Panduan baru, masing-masing dikuratori dengan ahli oleh editor Apple Music. Menyoroti tempat terbaik untuk menikmati musik live di beberapa pusat budaya terkemuka dunia,” jelas Apple.
“Dari aula simfoni terkenal Wina hingga klub tekno modern di Brooklyn dan Tokyo, pilihan pilihan ini — saat ini tersebar di lebih dari 10 kota — adalah semua yang dibutuhkan penggemar musik untuk hiburan malam yang tak terlupakan,” lanjut Apple.
Mirip dengan Modul Pencarian Shazam
Sebelum Apple, aplikasi Shazam telah memiliki modul pencarian konser yang serupa. Dimana dapat memberikan hasil dari pencarian yang telah dilakukan pengguna.
Shazam merupakan platform untuk mengidentifikasi musik, film, iklan, dan acara televisi dengan menggunakan sampel yang diputar pada suatu perangkat.
Fitur pencarian konser pada Shazam juga baru saja diluncurkan sejak Jumat (24/3) lalu. Sehingga kini Apple meluncurkan fitur yang serupa dengan platform tersebut.
Selain itu, adanya Apple Music Guides juga memungkinkan penggemar untuk menelusuri konser yang akan datang melalui modul penemuan konser Shazam.
“Bagian dari rangkaian fitur yang diperkenalkan Shazam musim semi lalu, memanfaatkan informasi konser dari rekomendasi acara terkenal dunia dan platform penemuan artis Bandsintown,” ungkap Apple.
“Di Apple Music, ruang Set Lists yang baru menyoroti pilihan tur utama, memungkinkan penggemar mendengarkan daftar set dan membaca tentang produksinya,” lanjut Apple.
“Untuk pertama kalinya di aplikasi ini, penggemar juga dapat menelusuri acara artis yang akan datang di daerah mereka dengan meluncurkan modul penemuan konser Shazam,” jelas Apple. (lfr/ads)