Kepemimpinan YouTube Selanjutnya
Kekosongan posisi Susan juga ia terangkan akan langsung diisi oleh Neal Mohan. Susan mempercayakan posisi tersebut kepada Neal dikarenakan, mereka adalah kerabat lama yang sudah bekerja dalam waktu lama.
Susan juga menuliskan “Dia (Neal) sangat memahami produk kami, bisnis kami, komunitas pencipta, pengguna kami, dan karyawan kami. Neal akan menjadi pemimpin hebat untuk YouTube”.
Susan melanjutkan, dia akan tetap membantu Neal dalam transisi kepemimpinan yang akan terjadi. Susan juga menerangkan bahwa, dalam proses tersebut dia masih akan bekerjasama dengan beberapa tim yang ada di Youtube.
Diantaranya, anggota tim pelatih, dan akan terus tetap melakukan rapat dengan para kreator.
Tidak lupa juga, Susan sungguh menyatakan rasa terima kasihnya kepada para Youtubers. Khususnya dukungan mereka terhadap perusahaan dengan kontribusi mereka melalui konten-konten yang dipercayakan pada Youtube.
Beliau menambahkan, bahwa para kreator yang ada di Youtube telah menciptakan sebuah bidang ekonomi kreatif terbesar yang dunia pernah dimiliki.
Pada akhirnya, dalam kata penutup di email pengunduran diri tersebut, Susan melampirkan rasa terima kasih kepada pihak-pihak yang telah banyak membantunya.
Nama-nama yang disebutkan yakni, CEO Google Sundar Pichai, hingga Larry dan Sergey yang disebutnya sebagai orang yang mengajaknya lingkungan kerja tersebut. (ben/adk)