Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Covid Berakhir untuk Dunia, Indonesia: Fokus Sistem Kesehatan Jangka Panjang

Ilustrasi logo Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan vaksin Covid-19 | Sumber: Artur Widak/NurPhoto

Jika melihat kondisi Indonesia saat ini, Covid-19 sedang melonjak, walaupun tidak terlalu besar. Diketahui, hal ini disebabkan oleh mutasi baru varian ‘Arcturus’ yang berasal dari India.

Lalu, untuk data angka kasus Covid-19 per hari Rabu (10/05/2023) yang diambil dari layanan Covid resmi Indonesia, menunjukkan ada sebanyak 6.790.405 kasus positif di Indonesia. Kemudian, disusul dengan 18.426 kasus yang aktif di antaranya.

Meskipun dengan adanya lonjakan kasus ini, Mohammad Syahril sebagai Juru Bicara Kemenkes, menanggapi kondisi saat ini, Sabtu lalu.

Ia mengatakan, Indonesia sudah siap untuk melakukan transisi dari pandemi ke endemi. Tentunya, langkah transisi ini juga telah dikonsultasikan ke WHO.

Masyarakat menggunakan masker di luar rumah untuk mencegah penularan Covid-19 | Sumber: Kompas.com/Garry Lotulung

Berdasarkan pernyataan Syahril, WHO menilai bahwa persiapan Indonesia dalam transisi ini sudah dipandang baik.

Namun tidak bosan-bosan, Kementerian Kesehatan Indonesia mengimbau masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan. Tentu saja, salah satu upaya yang dapat dilakukan oleh masyarakat adalah dengan melakukan vaksinasi.

Di samping itu, pemerintah akan terus berupaya untuk melakukan pengamatan kesehatan di masyarakat. Alhasil, lengkap dengan menyiapkan fasilitas kesehatan, obat-obatan, dan kebijakan kesehatan lainnya. (ala/adk)