Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

FIFPRO Rilis Laporan Kesehatan Para Pemain Sepak Bola Profesional

Jadwal Padat Para pemain Sepak Bola dapat mengganggu Kesehatan: Sumber; henonleaguefootballpaper.com

Vinicius Jr. akhir-akhir ini menjadi pembicaraan menarik, karena dirinya semakin menunjukan potensi di lapangan hijau. Akan tetapi, potensi tersebut ternyata memberikan dirinya beban kerja yang cukup ekstrem.

Vinicius Jr. Bermain dari Club real Madrid: Sumber: FIFPro

Jadwalnya yang padat ditandai dengan rangkaian pertandingan berturut-turut yang panjang. 

Vinicius Jr. diketahui ikut 16 pertandingan tanpa istirahat yang cukup pada September-Oktober 2022. Lalu rentetan 10 penampilan lainnya pada Januari-Februari 2023.

Selain itu, beberapa pemain profesional lainnya juga dilaporkan memiliki jadwal yang sama ekstremnya. Seperti Pedri, Xavi, Kylian Mbappe, dan Jude Bellingham.

Kesehatan Para Pemain 

Ditegaskan dalam laporan tersebut, bahwa saat ini para pemangku kepentingan yang berada dalam sektor olahraga seperti sepak bola, telah mengabaikan pentingnya kesehatan para pemain.

Hal tersebut dikarenakan para pemangku kepentingan hanya berorientasi pada proses berjalannya kompetisi.

“Bukti menunjukkan bahwa kanibalisasi kalender pertandingan memberi lebih banyak tekanan mental dan fisik pada pemain elit saat ini daripada generasi sebelumnya,” kata Sekretaris Jenderal FIFPRO, Jonas Baer-Hoffmann.

“Meskipun beberapa harus mengurangi komitmen mereka atau meninggalkan permainan lebih awal, tidak ada tanda-tanda solusi untuk melindungi mereka. Kalender pertandingan dari 2024/25 akan lebih menekan kesehatan dan karier mereka,” tambahnya.

Hoffman juga menegaskan, bahwa mereka menuntut agar industri olahraga seperti sepak bola semakin mengutamakan kesehatan dari para pemain. Sehingga dapat menciptakan kesejaterahan bagi mereka.

Terdapat pula perhatian pada proses pemulihan dan beban kalender pertandingan. Dimana pemulihan dari permainan sebelumnya masih membutuhkan lebih banyak waktu.

Akan tetapi dikarenakan tuntutan kalender, para pemain harus sesegera mungkin kembali ke lapangan.

“Kesehatan dan keselamatan pesepakbola dan semua orang dalam permainan harus diutamakan sebelum setiap prioritas lainnya,” pungkas Presiden FIFPRO, David Aganzo. (ben/ads)