2. Anak akan Meremehkan Orang Tuanya
Karena pernah dikecewakan, dan kepercayaannya dilukai oleh orang tua. Perasaan percaya, hingga perasaan hormat anak kepada orang tua akan hilang.
Sehingga, anak dapat berbuat seenaknya kepada orang tuanya, karena menurutnya itu benar. Ia merasa orang tuanya, berlaku seenaknya juga kepadanya.
3. Anak akan Memperlakukan Orang lain sebagai Bahan Lelucon
Atas dampak anak, yang sering dibuat bahan lelucon oleh orang-orang dewasa, hal ini membuatnya berpikir, bahwa itu adalah hal yang biasa.
Tentunya, dalam memperlakukan orang lain sebagai bahan lelucon, yang merupakan hal yang wajar.
Anak akan berpikiran sedemikian rupa, hingga ia membalas dengan memperlakukan orang lain juga sebagai bahan lelucon.
Jadi, sebagai orang tua harus berhati-hati dalam mencontohkan kepada anak, karena semua tindakan orang tua, akan direkam oleh anak dan ditirukan. (ima/fau)