Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Indonesia dan Kazakhstan Jalin Kerjasama ‘Sister City’ dalam 30 Tahun Hubungan Bilateral

Indonesia dan Kazakhstan Jalin Kerjasama 'Sister City' dalam 30 Tahun Hubungan Bilateral
Ilustrasi kerjasama Indonesia dan Kazakhstan. (The Andal Post/Eeza Putri)

Kunjungan Delegasi Indonesia ke Kazakhstan

Menurut laporan dari situs resmi Kementerian Luar Negeri RI, sebelum acara penandatanganan, Bambang Susantono dan delegasinya diketahui telah mengunjungi pusat pemantauan lalu lintas dan keamanan kota Astana. 

Ia juga telah mengunjungi Pusat Perencanaan Tata Kota Astana. 

Melalui kunjungannya, ia mendapatkan wawasan mendalam mengenai latar belakang sejarah dan tahapan pembangunan kota Astana. Wawasan tersebut ia dapatkan dari desainer tata kota senior, Mr. Chikanayev Amanzhol. 

Dalam kunjungan tersebut, Bambang Susantono juga memiliki kesempatan untuk menjadi pembicara utama dalam Forum Investasi Nusantara. Forum tersebut diadakan oleh KBRI Astana pada tanggal 4 Juli 2023 dengan tema “Investing in Indonesia’s Future Capital: Smart and Sustainable Forest City Nusantara”. 

Selain itu, ia juga menjadi tamu kehormatan dan pembicara dalam Forum Internasional Gubernur dan Walikota Dunia dalam rangka perayaan 25 tahun Ibu Kota Astana, Kazakhstan yang akan dibuka oleh Presiden Kassym-Jomart Tokayev pada 5 Juli 2023. 

Kerjasama yang dijalin antara Astana dengan Nusantara menjadi harapan yang menginspirasi dalam penciptaan masa depan yang lebih baik dalam membangun kota cerdas, berkelanjutan, dan ramah lingkungan. (zaa/rge)