Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Isu Overheat Terpa iPhone 15, Ponsel Terbaru Apple

IPhone 15 Pro dan Max, hadir dengan bingkai titanium (The Andal Post/Nabila Safwa Ashari)

Sebelumnya, Apple telah menggunakan baja tahan karat untuk ponsel kelas atasnya.

Kuo mengatakan, Apple mungkin akan mengatasi masalah ini melalui pembaruan perangkat lunak. Kuo juga menambahkan bahwa masalah yang dilaporkan kemungkinan besar bukan disebabkan oleh chip baru buatan Taiwan yang digunakan pada model Pro.

Tidak hanya itu, analis juga mengindikasikan bahwa masalah ini dapat mempengaruhi penjualan iPhone Pro jika tidak diatasi. 

IPhone 15 diketahui mulai dijual minggu lalu. Di Inggris, harganya mulai dari £799 untuk model dasar hingga £999 untuk Pro dan £1,199 untuk Pro Max yang lebih besar.

Apple Buka Suara

Pada Senin (2/10/23), Apple akhirnya buka suara atas isu yang menerpa ponsel barunya tersebut. Apple mengatakan, bahwa masalah panas berlebih yang terjadi saat ini bukanlah risiko keselamatan. Juga tidak akan mempengaruhi kinerja jangka panjang model iPhone yang terkena dampaknya. 

Ditegaskan juga bahwa iPhone memiliki perlindungan internal pada komponen untuk membantu mengatur suhu jika terlalu tinggi.

Saat ini, Apple telah berusaha bekerja sama dengan pihak pengembang aplikasi agar ‘bug’ yang membuat ponsel tersebut menjadi panas dapat segera diatasi.

“Kami sedang bekerja sama dengan para pengembang aplikasi ini untuk melakukan perbaikan yang sedang dalam proses peluncuran,” kata Apple dalam sebuah pernyataan.

“Kami sedang bekerja sama dengan para pengembang aplikasi ini untuk melakukan perbaikan yang sedang dalam proses peluncuran,” lanjut Apple dalam sebuah pernyataan. (paa/ads)