Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Jokowi Minta Basarnas Lengkapi Perlengkapan Berteknologi Mutakhir

Presiden Jokowi saat memberi sambutan dalam HUT ke-51 Basarnas | dok. Tangkapan layar/Sekretariat Presiden

Contoh lain, kata Jokowi, adalah robot ular yang di beberapa negara sudah digunakan untuk meningkatkan efektivitas pencarian dan pertolongan. 

“Tadi sudah ditunjukkan di depan. Ada robot diver. Yang bisa menyelam sampai kedalaman 1.000 meter. Bukan orang yang nyelam, tapi robot disuruh nyelam,” kata Jokowi. 

Peralatan dengan teknologi semacam itu yang menurut Jokowi harus dimiliki Basarnas di tengah potensi bencana yang kian meningkat. 

Jokowi bahkan meminta Basarnas untuk segera mengajukan persetujuan anggaran untuk pengadaan peralatan tersebut, dan mengimbau jajarannya untuk membantu realisasinya. 

“Kalau nggak ada anggarannya, tentunya segera diajukan. Nanti Pak Menko, tolong dicatat, Pak. Pak Sekretaris Kabinet, nanti dibantu Basarnas untuk memiliki peralatan yang tadi saya sampaikan,” tegasnya. 

Jokowi menilai pemenuhan peralatan seperti yang ia sampaikan tidak hanya untuk meningkatkan kecepatan proses pencarian dan pertolongan tim SAR. Lebih jauh, ia menganggap hal tersebut juga berguna dalam rangka melindungi tim SAR dalam bertugas. 

Selain lewat peralatan canggih, Jokowi juga meminta Basarnas untuk meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam proses pertolongan dan pencarian. 

Dalam hal ini, menurutnya, Basarnas hendaknya dapat memberikan edukasi terkait langkah pertolongan awal kepada masyarakat di wilayah rawan bencana. 

“Penting sekali mulai dilakukan. Mengintervensi, mengedukasi masyarakat agar mereka mengerti apa yang harus dilakukan pada saat-saat awal kejadian bencana,” tutup Jokowi. (lth/ads)