Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Menang di 2 Laga, Tim U-22 Indonesia Masih Punya Banyak PR

Pemain Indonesia (tengah) saat berduel dengan pemain dari Myanmar Sumber: PSSI

Formasi Tim

Saat ini sudah 14 pemain dipercaya menjadi starter oleh Indra Sjafri dalam dua laga tersebut. Ia mengatakan, rotasi pemain terus dilakukan untuk mencari starting eleven idaman di semifinal dan final.

Di fase grup ini, Indonesia memang bisa lebih nyaman melakukan rotasi pemain. Sebab negara-negara yang berada di Grup A belum terlalu berat untuk Indonesia. 

Indra Sjafri pun memaksimalkan peluang untuk membentuk tim yang nantinya bisa layak digunakan di laga semifinal dan juga final. 

“Ini pertandingan kedua dari kami dan sesuai dengan rencana, bahwa pertandingan pertandingan di grup akan ada rotasi pemain. Bukan dalam rangka recovery, karena recovery kita cukup panjang. Tapi dalam rangka untuk mencari dream team, untuk nanti Insya Allah tampil di semifinal dan final,” jelasnya. 

Rotasi pemain yang dilakukan Indra Sjafri di dua pertandingan terakhir pun betul-betul dilakukan berdasarkan ingin mengetahui kesiapan dari pemain itu sendiri. Bukan karena kurangnya masa pemulihan pemain. 

“Ya sudah pasti, fase grup ini kami jadikan untuk mencari sebelas pemain terbaik. Artinya akan ada rotasi pemain, tetapi bukan dalam rangka karena kurangnya recovery, karena saya pikir ini cukup dengan jarak antar pertandingan pertama dengan kedua ada empat hari, setelah itu ada pertandingan berikutnya dengan jarak selang tiga hari. Jadi kami akan melakukan beberapa rotasi dalam rangka untuk mencari tim terbaik,” tukasnya. (azi/ads)