Jalannya Pertandingan
Bermain di Nation Stadium, Kamboja, Indonesia sukses melumat Timnas Timor Leste U-22 dengan skor 3-0.
Berbeda dengan dua pertandingan sebelumnya, pada laga ini Indonesia terlihat mengalami sedikit kebuntuan di babak pertama. Alih-alih melakukan gempuran ke lini pertahanan Timor Leste, Indonesia justru terus diserang dengan umpan yang terarah ke gawang Indonesia.
Gempuran serangan yang terus dilakukan oleh Timnas Timor Leste membuat lini pertahanan Timnas Indonesia U-22 sedikit kewalahan. Beruntung mereka masih cukup solid sehingga sulit diruntuhkan.
Pada menjelang waktu turun minum, Indonesia berhasil mencetak gol lewat umpan Fajar Fathur yang dieksekusi lewat sundulan oleh Ramadhan Sananta. Alhasil, skor 1-0 pun menutup babak pertama.
Tidak ingin lama-lama membiarkan pola anak asuhnya seperti itu, Pelatih Indra Sjafri memasukan Bagas Kaffa dan Irfan Jauhari untuk menggantikan Rio Fahmi dan Witan Sulaeman. Barulah Timnas Indonesia U-22 mulai menemukan ritme permainannya.
Menjelang 15 menit berjalannya babak kedua, Timnas Indonesia U-22 berhasil menggandakan keunggulan lewat Fajar Fathur yang meneruskan umpan dari Ananda Raehan.
Tak lama dari gol tersebut, Fajar Fathur kembali mencatatkan namanya di papan skor. Melalui kemelut di mulut gawang Timor Leste, Fajar mencetak gol akrobatik pada menit 75 dan menutup laga dengan skor 3-0.
Dengan kemenangan itu, Timnas Indonesia U-22 berhasil mengoleksi sembilan poin. Hal itu sudah cukup memastikan skuad Garuda Muda lolos ke semifinal. (azi/ads)