ANDALPOST.COM – Film garapan Disney terbaru yaitu ‘The Little Mermaid’ sukses merajai box office, terutama dalam periode libur Memorial Day di Amerika Serikat (AS), Minggu (28/05/2023).
Diketahui, ‘The Little Mermaid’ berhasil meraih US$95,5 juta dan membuat film tersebut menempati posisi kelima, sebagai film dengan angka debut tertinggi di masa libur Memorial Day.
Capaian US$95,5 juta tersebut, berhasil diraih hanya dalam jangka waktu tiga hari.
Film yang dibintangi Halle Bailey itu, tepat berada di belakang X-Men: The Last Stand (2006) dengan capaian US$122,8 juta dalam sejarah.
Kemudian juga, film Indiana Jones and the Kingdom of the Crystal Skull (2008) dengan US$126,9 juta.
Box Office dan Penonton
Di sisi lain, berdasarkan data Box Office Mojo, posisi pertama dan kedua dalam rekor sejarah holiday opening weekends dipegang Top Gun: Maverick (2022) dengan US$160,5 juta. Serta, Pirates of the Caribbean: At World’s End (2007) US$139,8 juta.
Buka tanpa alasan, tingginya peminat film ini dikarenakan atas ‘The Little Mermaid’ yang lumayan populer dan terkenal sejak lama itu, ditayangkan secara live action.
Alhasil, mulai dari orang dewasa yang tumbuh bersama film “mermaid” kartun yang lama, hingga anak-anak kecil pun menyukai film ini.
Di AS sendiri, menurut laporan Variety, sekitar 68 persen penonton adalah perempuan, sementara 25 persen pembeli tiket berusia antara 25 hingga 34 tahun.
Selain itu, anak-anak juga menyumbang sekitar 22 persen dari penonton akhir pekan pembukaan film.
Dengan ini, Tony Chambers, Ketua dari bagian Distribusi Disney menanggapi terkait ‘The Little Mermaid’.
“Ini adalah kisah yang membawa mereka kembali ke masa kecil masing-masing, dan film ini adalah kesempatan sempurna bagi banyak orang untuk meneruskan cinta itu ke generasi berikutnya,” kata Tony.
Sinopsis The Little Mermaid
Film ini berkisah tentang seorang putri duyung cantik, pintar, dan juga memiliki suara yang bagus. Ariel terlahir dari orang tua, yang merupakan keluarga kerajaan.
Diketahui, Raja Triton, ayahnya, merupakan sang penguasa laut.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.