Faktor Pendorong Penurunan Permintaan
Karena pandemi yang terjadi pada 2020, konsumen di seluruh dunia mau tidak mau mengurangi pengeluaran mereka pada sektor layanan.
Hal ini membuat simpanan pesanan pabrikan meningkat dengan cepat.
Namun sejak itu, konsumen mulai kembali mengalihkan pengeluarannya kepada sektor pemberi layanan, ketika seluruh dunia membatalkan pembatasan di era pandemi.
Di Amerika Serikat dan negara-negara Eropa, bisnis perhotelan pun bersiap-siap untuk memberikan layanan pada musim panas, yang memecahkan rekor.
Kemudian pengeluaran ini juga mulai bergeser pada belanja jasa. Kemudian juga, ditambah dengan kondisi keuangan yang lebih ketat.
Hal itu karena adanya kenaikan suku bunga oleh bank sentral, membuat masalah bagi produsen barang meningkat.
Tom Garretson, ahli strategi portofolio senior di RBC Wealth Management AS menjelaskan pergeseran ini.
“Kami telah melihat kurangnya permintaan barang sekarang di seluruh dunia karena percepatan dalam poros dari barang ke jasa, itulah sebabnya Anda mulai melihat sektor jasa meningkat,” jelasnya. (ala/lfr)