Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Polemik Rangkap Jabatan Erick Thohir dan Zainuddin Amali sebagai Pengurus PSSI

Ilustrasi Erick Thohir sesaat setelah namanya keluar sebagai Ketua Umum PSSI. (Design by The Andal Post || @rakraini)

ANDALPOST.COM – Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) kini telah memiliki pengurus baru. Pada Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Hotel Shangri-La, Jakarta Selatan, berhasil terpilih ketua umum, wakil, dan exco PSSI pada Kamis (16/2).

Pada KLB tersebut, Erick Thohir yang saat ini menduduki posisi Menteri BUMN, memiliki 64 suara dan dengan jumlah suara tersebut berhasil keluar sebagai Ketua PSSI 2023-2027. Erick Thohir berhasil mengalahkan tiga calon lainnya dengan perolehan suara yang terpaut jauh dengan La Nyalla Mattalitti yang hanya mendapatkan 22 suara. 

Hasil perolehan suara pemilihan Ketua PSSI 2022-2027 dalam KLB PSSI 2023: 

  1. Erick Thohir (64 suara)
  2. La Nyalla (22 suara)
  3. Doni Setiabudi (0 suara)
  4. Arif Putra Wicaksono (0 suara)

Usai terpilih jadi Ketua PSSI, Erick Thohir mengatakan siap membawa Indonesia berprestasi.

“Sekarang kita tidak berbicara nyali lagi tapi bicara prestasi. Kita minta media mari kita bangun sepak bola yang bersih. Ini tidak mudah. Tentu tugas terberat 94 hari lagi kita hadapi kejuaraan dunia,” kata Erick Thohir.

“Ini hari luar biasa. Ini event terbesar kedua dari FIFA. Dan tidak mungkin Indonesia 10 tahun sekali dapat kejuaraan U-20. Ini martabat bangsa,” lanjutnya.

Berbeda dengan pemilihan Ketua Umum, saat proses pemungutan suara untuk posisi Wakil Ketua PSSI terjadi banyak drama.

Pada awalnya Zainudin Amali dan Yunus Nusi terpilih menjadi pendamping Erick Thohir. Namun, pada pemilihan ulang wakil ketua, nama Ratu Tisha dan Yunus Nusi keluar sebagai peraih suara terbanyak. 

Beberapa saat setelah KLB berlangsung, Yunus Nusi memutuskan untuk mundur dari jabatan wakil ketua II PSSI. Hal tersebut terjadi karena, ia menganggap Zainuddin Amali lebih tepat membawa amanah jabatan tersebut. 

Erick Thohir didampingi oleh wakilnya Zainudin Amali dan Ratu Tisha. (Sumber: PSSI)

Formasi pergantian posisi wakil ketua I dan II pun berubah. Ratu Tisha yang sebelumnya menduduki posisi Wakil Ketua I menjadi Wakil Ketua II sebab dinilai Zainuddin Amali yang menjabat sebagai Menpora, lebih berpengalaman untuk posisi Wakil Ketua I.

Simak selengkapnya di halaman berikutnya.