ANDALPOST.COM — Kompetisi bola di tanah air yaitu BRI Liga 1 telah mencapai di ujung musim. Pertarungan antara 18 klub bola di Indonesia itu pun sedikit lagi berakhir.
Tidak sedikit drama yang tercipta di musim ini. Mulai dari jadwal pertandingan yang berkali-kali ditunda, sampai pemain harus bermain di tengah bulan puasa.
Meski banyak kejadian yang terjadi diluar kontrol pihak penyelenggara, hal tersebut tidak mengurungkan semangat juang para pesepak bola tanah air.
Walau masih tersisa sekitar 2-4 pertandingan untuk setiap klub, tetapi BRI Liga 1 telah menemukan pemenang di musim 2022-2023.
Klub asal Sulawesi Selatan, PSM Makassar telah dinyatakan sebagai juara di musim ini. Pertandingan yang berlangsung pada Jumat, (31/3) antara PSM Makassar dan Madura United menjadi partai yang takkan terlupa untuk PSM Makassar.
Sebab, pertandingan tersebut menjadi pertandingan penting yang membuat PSM Makassar menjadi juara meski masih harus menjalani dua laga lagi. Tidak dipungkiri, performa PSM Makassar sepanjang musim pun memang sangat ciamik dan konsisten.
Sabtu (1/4), di 32 pertandingan yang dilakukan oleh PSM Makassar, PSM berhasil memenangkan 21 laga, 9 seri, dan 2 kali kekalahan. Ini merupakan rekor terbaik di antara semua klub yang bermain di Liga 1 musim ini.
Posisi PSM Makassar yang saat ini berada di tahta teratas dengan jumlah poin 72 itu mampu melampaui klub-klub di Pulau Jawa. Seperti Persib Bandung juga Persija Jakarta.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.