Sedangkan, Salesforce merupakan tempat untuk mendapatkan pemahaman bagi pelanggan mengenai peluang penjualan, tiket servis, kampanye pemasaran, dan lainnya.
Oleh karena itu, Slack memiliki visi untuk menampilkan wawasan yang didukung AI, berdasarkan data pelanggan yang terpercaya di tempat kerja pengguna.
“Misalnya, Anda adalah agen layanan pelanggan yang membutuhkan bantuan untuk menyelesaikan suatu kasus,” jelas Slack.
“Hari ini Anda dapat menggunakan aplikasi Service Cloud untuk memulai kumpulan kasus. [Lalu], menyatukan pakar yang tepat dalam saluran Slack, khusus untuk menemukan penyelesaian,” lanjutnya.
Slack kemudian, memberikan bayangan di masa mendatang terkait perkembangan Einstein GPT, yang merupakan aplikasi untuk menerima wawasan pelanggan.
Einstein GPT sendiri, membuat ringkasan kasus secara otomatis menggunakan data relevan dari Service Cloud dan saluran Slack pengguna.
Secara rinci, data yang dikumpulkan dari Service Cloud dan saluran Slack pengguna, akan memberikan informasi yang detail dan terpercaya.
“Sekarang, ringkasan kasus tidak hanya dapat menangkap data dari tiket layanan, tetapi juga pengetahuan dari tim yang menyelesaikan kasus tersebut,” ungkap Slack. (lfr/adk)