Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Usai Tragedi Kilang Plumpang, Kini Kilang Pertamina di Dumai Meledak

Kilang Minyak Pertamina Meledak (Twitter/@HadiPWT2023)

ANDALPOST.COM – Belum lama setelah terjadinya peristiwa kebakaran di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara pada (3/3/2023). Kini diberitakan kilang minyak Pertamina yang ada di Dumai, Provinsi Riau meledak.

Dilaporkan oleh pihak setempat bahwa kilang minyak di Dumai meledak pada Sabtu (1/4/2023), sekitar pukul 22.40 WIB.

Menurut Area Manager Comm Rel & CSR Kilang Dumai, Agustiawan bahwa kobaran api yang ada di kilang pertamina berada selama 9 menit dan saat ini sudah teratasi. 

Polri Selidiki Kasus Meledaknya Kilang Pertamina (Okezone.com)

Akibat insiden ini, Agustiawan mengatakan terdapat lima pekerja yang terkena dampak dari kebakaran ini hingga dilarikan di rumah sakit.

“Terdapat 5 orang yang terdampak di ruang operator. Saat ini telah dibawa ke RS Pertamina Dumai untuk memperoleh perawatan terbaik. Kondisi pekerja terdampak tersebut saat ini stabil.” kata Agustiawan.

Agustiawan juga meminta agar masyarakat untuk tidak panik dan tetap tenang. Pihak Pertamina, kata ia bakal bertanggung jawab terhadap dampak ledakan yang terjadi.

“Kami mohon kerja samanya. Manajemen Pertamina bersama pemerintah daerah dan aparat sudah turun. Saat malam kejadian untuk melakukan pendataan,” ujarnya melalui keterangan persnya, Minggu (3/4/2023).

Tidak ada Korban Jiwa

Sementara itu pihak kepolisian yang menyelidiki kasus ini menyatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Disisi lain hingga kini pihak PT. Pertamina masih menyelidiki penyebab terjadinya ledakan.

Namun pihak kepolisian menduga bahwa suara ledakan tersebut berasal dari dapur dalam kilang minyak yang terdapat gas area kompresor.

Namun begitu polisi menekankan bahwa informasi sementara masih perlu dipastikan.

“Informasi sementara (ledakan) dari dapur kilang minyak Pertamina RU II Dumai,” AKBP Nurhadi Ismanto Kapolres Dumai, Sabtu (1/4).

Simak selengkapnya di halaman berikutnya.