ANDALPOST.COM – Konser musik merupakan salah satu event yang sering diselenggarakan oleh setiap negara. Hal ini dikarenakan event sejenis ini dapat memberikan beberapa manfaat bagi negara tersebut. Seperti semakin meningkatkan perekonomian dalam negara dan semakin membuat citra negara tersebut semakin terpandang di dunia Internasional.
Tak hanya itu saja, berlangsungnya konser di suatu negara juga dapat menjadi ajang bagi negara tersebut untuk mempromosikan keindahan dan kualitas negaranya secara luas. Hal ini sehingga ketertarikan masyarakat mancanegara terhadap negara tersebut semakin tinggi. Yang mana, hal ini tentu akan memberikan pengaruh yang signifikan bagi sektor pariwisata mereka.
Membahas mengenai konser musik, Indonesia merupakan salah satu negara yang sering menggelar konser musik.
Tak hanya band-band musik lokal saja yang sering melangsungkan konser musik melainkan band asal luar negeri (Internasional) juga sering datang ke Indonesia. Hal ini lantaran antusias masyarakat Indonesia terhadap musik sangat luar biasa.
Baru-baru ini, Indonesia dikabarkan akan kembali menggelar konser musik dengan memanggil grup band asal luar negeri yaitu Coldplay.
Penjualan Tiket
Tersebarnya kabar mengenai Coldplay yang akan melakukan konser di Indonesia tentu membuat masyarakat Indonesiamenjadi sangat antiusias. Saat ini, mereka telah bersiap-siap untuk membeli tiket konser yang sebentar lagi akan dijual pihak penyelenggara.
Namun disamping kesenangan dan antusias yang luar biasa dari masyarakat Indonesia terhadap keberlangsungan konser Coldplay di Jakarta. Terdapat sejumlah permasalahan yang tiba-tiba muncul dan mengancam keberlangsungan konser tersebut akan dibatalkan.
Hal ini dikarenakan, terdapat salah pihak yaitu Persaudaraan Alumni 212 ( PA 212 ) yang menolak keras kedatangan Coldplay di Indonesia. Hal tersebut terjadi karena mereka menilai bahwa kelompok ini merupakan pendukung LGBT dan penganut atheis. Yang mana, hal ini sangatlah bertentangan dengan nilai keagamaan dan Pancasila di Indonesia.
Tanggapan Novel Bamukmin
Novel Bamukmin selaku Wasekjen PA 212 mengatakan bahwa jika pemerintah menerima Coldplay untuk melangsungkan konser musik di Indonesia. Ia mengatakan bahwa itu tandanya kita sama seperti mereka yang mendukung LGBT dan atheis.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.