Volkswagen Ikut Terjun ke Industri Mobil Listrik
Industri kendaraan listrik memang sedang berkembang dengan pesat. Tidak heran jika para pemilik perusahaan mobil berbondong-bondong untuk melakukan produksi mobil listrik.
Volkswagen salah satunya, mobil yang terkenal dengan dengan rakitan baik, aman, dengan sistem kinerja yang baik ini juga ingin turut dalam produksi mobil listrik. Tahun 2021 menjadi awal karir Volkswagen dalam industri tersebut.
VW ID.5 GTX menjadi tipe mobil pertama yang diumumkan oleh Volkswagen. VW pertama kali memperlihatkan konsep dari mobil ini pada IAA Munich Motor Show pada 7 September 2021.
Mobil listrik VW ID.5 GTX menggunakan platform Modular Electric Drive Matrix (MEB) yang memastikan mobil itu berpenggerak listrik dan menggunakan teknologi mobil terkoneksi.
VW pun memastikan perangkat lunak mobil itu bisa diperbarui dengan mudah menggunakan jaringan internet dan aplikasi Car2X.
Untuk sektor penggerak, VW ID.5 GTX menggunakan motor ganda di depan dan belakang.
Sistem penggerak empat roda dengan mesin ganda memastikan performa berkendara yang kuat, traksi unggul, dan akselerasi lincah.
Dilansir dari laman Volkswagen, mobil listrik milik VW memiliki segudang keunggulan. Keunggulan ini didapatkan pada matriks penggerak listrik (dalam bahasa Jerman disingkat MEB).
MEB ini berkontribusi pada kebijakan perusahaan iklim Paris. Untuk memenuhi persyaratan Perjanjian Iklim Paris, sektor transportasi Jerman harus mengurangi emisi CO2 sebesar 40 hingga 42 persen pada tahun 2030.
Matriks penggerak listrik modular bisa menjadi faktor penentu dalam bergerak lebih dekat ke tujuan ini dan dengan demikian visi Volkswagen tentang mobil listrik yang diproduksi secara massal. (paa/ads)