Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Xiaomi 13 dan 13 Pro Mulai Dirilis: Ada Kolaborasi Bersama Leica!

Kolaborasi Xiaomi dan Leica untuk Kamera Xiaomi 13 dan 13 Pro. (Design by: Aini)

ANDALPOST.COM – Perusahaan smartphone asal China Xiaomi akhirnya mulai merilis handphone versi terbaru secara global, Selasa (28/02/2023). HP tersebut adalah Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 pro.

Rencananya, Xiaomi 13 dan 13 pro ini akan diluncurkan terlebih dahulu di Vietnam mulai hari ini. Kemudian menyusul di India pada awal Maret 2023.

Daya Tarik pada Xiaomi 13 dan 13 pro adalah kolaborasi antara Xiaomi dan Leica dalam teknologi kamera pada Xiaomi versi 13 dan 13 pro.

Dalam info perilisannya, kamera Xiaomi akan dibekali oleh teknologi kamera dari Leica sehingga spesifikasi kamera tersebut menjadi lebih beragam.

Hal ini juga diumumkan oleh Xiaomi melalui akun Instagram resminya pada Senin (27/02/2023) bahwa ia bersama Leica akan meluncurkan Xiaomi 13 dan 13 pro secara global.

The #Xiaomi13Series, co-engineered with @leica_camera, is finally here. Don’t miss out on this remarkable milestone #BehindTheMasterPiece (#Xiaomi13series, direkayasa bersama dengan @leica_camera, akhirnya hadir. Jangan lewatkan pencapaian luar bias aini #BehindTheMasterPiece,” tulis Xiaomi dalam postingan Instagram akun resminya.

Melalui Instagram story akun resmi, acara Mobile World Congress (MWC) juga akan hadir untuk memperkenalkan versi terbaru Mi 13 dan 13 pro secara global.

Acara MWC akan Diselenggarakan di Barcelona. (Sumber: @xiaomi.global)

Xiaomi versi 13 dan 13 pro memiliki dua fitur bagian kamera, yakni Leica Telephoto Camera dan Leica Ultra-Wide Camera.

Kelebihan Kamera Mi 13 dan 10 Pro

Pada Leica Telephoto, Xiaomi 13 dan 13 pro memiliki kamera sensor sebesar 10 MP dan mendukung OIS. Sedangkan Leica Ultra-Wide camera memiliki kualitas kamera sebesar 12MP.

Dijelaskan dalam halaman website resminya, kolaborasi antara Xiaomi 13 dan 13 pro dengan Leica menyajikan pandangan jauh yang jelas dalam pengambilan foto.

“Lensa Telephoto 75mm menangkap potret jarak jauh tanpa menganggu subjek, membuat bidikan terlihat alami”

Kemudian, Xiaomi juga menjelaskan bahwa kamera utama bersama Leica dapat menangkap momen-momen dengan resolusi tinggi dan foto yang detail.

“Sensitivitas cahaya yang unggul. Kecepatan yang lebih cepat. Performa stabilisasi yang luar biasa memberi anda gambar yang jernih” tulis Xiaomi di website resminya.

Simak selengkapnya di halaman berikutnya.