Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Simak! Kondisi Kulit Wajah Dehidrasi serta Cara Mengatasinya

Ilustrasi Kondisi Kulit Sedang Dehidrasi. (The Andal Post/Aini)

ANDALPOST.COM – Memiliki kulit yang bersih dan mulus pastinya impian dari setiap orang. Hal ini membuat banyak orang melakukan berbagai cara untuk memiliki kondisi kulit yang baik.

Salah satu contoh kondisi kulit wajah yang baik, yakni memiliki kulit wajah yang lembab dan tidak kusam. Hal ini  bisa dibilang sebagai kondisi kulit yang terhidrasi dengan baik.

Apabila kondisi kulit sedang mengalami dehidrasi, maka cenderung rentan mengalami permasalaha kulit. Kondisi kulit yang dehidrasi akan mengakibatkan kulit kusam, berjerawat, dan terkelupas.

Ciri-ciri Kulit Wajah Dehidrasi

Seorang Owner dan Founder H&H Skincare, Kamila Jaidi, menjelaskan apa saja gejala yang muncul saat kondisi kulit sedang mengalami dehidrasi.

“Yang pertama, kulit kamu mudah merah. Kedua, kulit kamu gampang perih. Ketiga, kulit kamu mudah terasa gatal. Keempat, kulit kamu beruntus kecil-kecil. Kelima, kamu pake makeup atau skincare apapun rasanya ga cocok dan rasanya gak nempel,” jelas Kamila Jaidi.

Kamila Jaidi juga menjelaskan cara mengatasi kondisi kulit yang sudah terlanjur dehidrasi. Mulai dari hindari beberapa kandungan skincare tertentu hingga fokus kepada basic skincare.

“Kalau udah dehidrasi, segera stop produk-produk dengan kandungan eksfoliasi dan tingkatkan kadar hidrasi di kulit kamu. Fokus ke basic skincare, yaitu sabun cuci muka, pelembap pagi dan malam hari, dan juga sunscreen,” lanjutnya.

Perbedaan Kulit Dehidrasi dan Kulit Kering

Dr. Fatimah Zahra selaku Dokter Anti-Aging dari Meima Beauty menjelaskan perbedaan antara kulit dehidrasi dan kulit kering melalui akun TikTok Meima Beauty.

“Kulit kering adalah tipe dari dari kulit, biasanya memang genetik atau bawaan. Kedua, kulit kering disebabkan sedikitnya kelenjar sebasea atau kelenjar minyak di lapisan kulit. Sehingga ditandai dengan kulit yang kering, gatal, kemerahan, dan bersisik,” jelas dr. Fatimah Zahra melalui akun @meimabeauty.

Wajah Lembab dan Terhidrasi dengan Baik, source by Pexels

Selanjutnya, dr. Fatimah Zahra juga menjelaskan bahwa tidak hanya kulit kering bisa mengalami dehidrasi. Namun kulit berminyak juga bisa mengalami dehidrasi.

“Sedangkan kulit dehidrasi adalah kondisi atau keadaan terhadap kulit tersebut. Jadi, kulit berminyak pun tetap bisa dehidrasi. Dehidrasi adalah kurangnya kadar air atau kurangnya kelembapan pada lapisan kulit,” ujarnya. 

“Kulit yang dehidrasi biasanya ditandai dengan kulit yang terasa kencang, tertarik, kusam, dan biasanya juga kasar,” lanjutnya.

Simak selengkapnya di halaman berikutnya.