ANDALPOST.COM — Berbagai cara bisa menjadi jalan untuk menaikkan gairah olahraga. Mulai dari menjadikan olahraga sebagai wadah hiburan hingga dengan menggelar kejuaraan.
Di salah satu Kabupaten di Sulawesi Tengah tepatnya Parigi Moutong, digelar sebuah kejuaraan untuk menaikkan animo masyarakat terhadap olahraga bersepeda khususnya BMX.
Bersepeda diketahui menjadi olahraga yang kembali naik daun di beberapa tahun terakhir. Hal itu menjadi salah satu alasan panitia menggelar kejuaraan BMX di Parigi Moutong.
Pada kejuaraan tahun ini, panitia pelaksana Kejuaraan Balap Sepeda Mini Cross BMX tahun ini digelar sejak tanggal 10 hingga hari ini, Minggu (13/8/2023). Banyak kategori yang diperlombakan pada kejuaraan tahun ini mulai dari level usia 5 tahun hingga dewasa.
Kejuaraan serupa pun sudah pernah digelar sebelum pandemi Covid-19 pada 2019 silam. Saat itu, kejuaraan dilaksanakan di Sirkuit Ketapang Porego Desa Dolago, Kabupaten Parigi Moutong.
Sama seperti kegiatan sebelumnya, pihak panitia melihat semakin banyaknya penggemar olahraga sepeda di kalangan masyarakat pelajar, remaja dan dewasa di Kabupaten Parigi Moutong.
Hal itu menjadi bukti nyata bahwa kesadaran masyarakat akan hidup sehat sudah mulai tinggi, sehingga kondisi seperti ini tentu harus didukung oleh semua pihak.
Tidak hanya itu saja, menjamurnya komunitas sepeda serta tingginya antusias anak-anak usia remaja terhadap olahraga bersepeda, merupakan aset yang harus dikelola, dibina dan dikembangkan.
Sehingga mampu menumbuhkan prestasi yang harapan akhirnya, mampu mengangkat nama Desa dan Daerah.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.