Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Ajang WWDC 2023 Segera Digelar, Apple Merilis Tanggal Resminya

Ajang WWDC 202 Segera Diselenggarkan. (Sumber: Apple Newsroom)

Ia juga menjelaskan bahwa ajang WWDC 2023 diprediksi menjadi ajang terbesar dan paling luar biasa yang diselenggarakan oleh Apple.

“WWDC23 akan menjadi yang terbesar dan paling menarik dari kami, dan kami tidak sabar untuk melihat banyak dari Anda secara online dan secara langsung di acara yang sangat spesial ini!” ujar Susan Precott.

Swift Student Challenge WWDC 2023

Sebuah gambar berisi panah

Deskripsi dibuat secara otomatis

Swift Student Challenge, source by Apple Insider

WWDC 2023 membuka peluang bagi mahasiswa developer melalui Swift Student Challenge. Peluang kompetisi ini untuk meningkatkan kemampuan coding para pelajar maupun developer dari segala usia.

Swift Student Challenge didukung oleh bantuan Swift Playgrounds, yakni aplikasi revolusioner untuk iPad dan Mac yang menjadikan pembelajaran pemrograman menjadi lebih interaktif dan menyenangkan.

Pengajuan untuk mengikuti kompetisi tersebut telah dibuka dengan mengirim karya sampai batas waktu hingga Rabu (19/4). Berikut adalah persyaratannya dikutip dari situs resmi Apple Developer:

  1. Berusia minimal 13 tahun di Amerika Serikat atau usia minimum yurisdiksi yang berlaku (misalnya, 16 tahun di Uni Eropa).
  2. Terdaftar secara gratis di Apple sebagai pengembang Apple atau anggota Program Pengembang Apple.
  3. Terdaftar di lembaga akademik terakreditasi atau homeschool resmi yang setara. Terdaftar dalam kurikulum pendidikan organisasi STEM, terdaftar di Apple Developer Academy.
  4. Telah lulus dari sekolah menengah atas atau yang setara dalam enam bulan terakhir. Dapat juga sedang menunggu penerimaan atau telah menerima penerimaan ke lembaga akademik terakreditasi. (lfr/fau)