Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

All England 2023 Hari Kedua, Wakil Indonesia Bermain Ganas

Ekspresi kegembiraan Fajar usai memenangkan laga sulit melawan pasangan Korea. (Sumber: PBSI)

Tidak ingin membuang kesempatan All England, The Babbies kembali bermain agresif di babak ketiga.

Placing hingga smash-smash keras berhasil membawa poin untuk pasangan muda kita ini. Hasilnya, kemenangan berhasil diraih oleh keduanya. 

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (INA) vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (INA), 19:21; 21:17; 21:18

Atasi rekan senegara, Praveen/Melati melaju ke babak selanjutnya. Pasangan non pelatnas ini mampu bermain baik di game kedua dan ketiga sehingga mampu melompat lebih tinggi ke babak selanjutnya. 

Praveen yang sudah dua kali mendapatkan gelar All England tentu punya target sendiri di kejuaraan ini.

Jika di kejuaraan-kejuaraan sebelumnya, Praveen tampak tidak percaya diri melontarkan smash-smash kerasnya karena masih dibayang-bayangi cedera, di penampilan ini Praven tampak lebih percaya diri.

Penempatan bola dan juga pemainan tipis sebagai keahlian dari Melati kembali dipertontonkan di pertandingan ini. 

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (6) vs Jaqueline Lima/Samia Lima (BRA)

Unggulan keenam sektor ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva mampu menuntaskan laga perdananya dengan mudah melawan pasangan non unggulan asal Brasil.

Pasangan yang baru dipasangakan tahun lalu ini menjadikan All England 2023 menjadi ajang debut mereka di kejuaraan bulutangkis tertua di dunia ini.

Walau berkali-kali error, Apriyani/Fadia berhasil menutup pertandingan dengan dua game langsung.

Hasil Pertandingan lainnya:

  • Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (INA) vs Mark Lamfuss/Isabel Lohau [6] (GER), 21:17; 21:18
  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia E Y Yacob Rambitan (INA) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan [2] (INA), 23:25; 18:21
  • Chico Aura Dwi Wardoyo (INA) vs Liew Daren (MAS), 21:9; 21:16
  • Jonatan Christie [2] (INA) vs Weng Hong Yang (CHN), 6:21; 11:21

(azi/fau)