Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

BPJS Kesehatan Beri Inovasi dan Kemudahan, Pihak Klinik Arafa Medika: Apresiasi dan Bersyukur 

BPJS Kesehatan Beri Inovasi dan Kemudahan, Pihak Klinik Arafa Medika: Apresiasi dan Bersyukur
Potret Klinik Arafa Medika. (The Andal Post/Eeza Putri)

Kemudian, terdapat inovasi pada kemudahan identitas peserta JKN yakni sudah terintegrasinya nomor induk kependudukan (NIK). Caranya ialah cukup dengan melampirkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) saat mendaftar di faskes. 

“Sekarang, bawa KTP saja sudah cukup dan bisa dilayani. Alhamdulillah, keuntungan juga ada pada kami selaku pihak klinik. Kami tidak perlu menyiapkan ruang yang luas untuk berkas yang menumpuk. Jadi, kami sama-sama berupaya untuk meningkatkan layanan dengan digitalisasi,” lanjut pemilik Klinik Arafa Medika itu.

Apresiasi dan Harapan Pihak Klinik Arafa Medika

Lantas Inovasi layanan yang diberikan BPJS Kesehatan merupakan kabar baik bagi semua masyarakat yang akan berobat. Termasuk juga para tenaga medis. 

Nurhayati, pemilik Klinik Arafa Medika mengungkapkan rasa bersyukurnya atas program yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan yang banyak memberikan kemudahan. Hal ini tentu dirasa sangat membantu, terutama dari segi biaya.

“Masyarakat kalau berobat dengan biaya sendiri pasti sangat memberatkan karena biayanya bisa berkali lipat. Banyak sekali pasien yang merasa terbantu dengan adanya program JKN dan mereka sangat bersyukur,” kata Nurhayati.

Untuk itu, melalui inovasi tersebut Nurhayati mengajak kepada masyarakat yang belum terdaftar sebagai peserta JKN agar segera mendaftar di kantor BPJS Kesehatan. 

Dikatakan Nurhayati, ia juga berharap agar program JKN dapat terus berlanjut dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. 

“Program JKN harus selalu ada. Saya melihat layanan yang diberikan oleh BPJS Kesehatan sudah cukup luas dan terjamin, terutama dari pasien yang memiliki penyakit kronis,” tuturnya. (rnh/ads)