Pernyataan TransJakarta
“Kami selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik dan melindungi pelanggan kami dari segala bentuk gangguan keamanan. Dan bila hal itu terjadi, kami akan memfasilitasi pelanggan kami untuk menggunakan hak hukumnya, melalui jalur penegakan hukum kepada pihak berwenang,” ujar Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan TransJakarta itu.
Melalui pernyataan yang telah disampaikan, perusahaan tersebut siap menjadi wadah untuk mendukung para penumpang yang merasa dilecehkan atau dirugikan ketika menggunakan TransJakarta.
Perusahaan bersedia untuk menyiapkan segala keperluan laporan yang diajukan kepada pihak berwenang untuk melanjutkan ke proses hukum apabila kejadian seperti pelecehan terjadi dalam bus TransJakarta.
Dengan dukungan penuh dari pihak perusahaan ini, tentunya kita sebagai masyarakat harus berani melapor jika kita mengalami kasus seperti pelecehan seksual ketika menggunakan transportasi umum TransJakarta.
Perilaku seperti pelecehan seksual adalah suatu hal yang harus dikecam, sehingga laporan dari semua pihak terkait permasalahan ini tentunya berguna. Hal ini demikian, agar para pelaku pelecehan seksual tidak kembali meningkat karena kebungkaman yang ada.
Keberadaan dari bus pink bisa menjadi jalan keluar yang baik dimana para perempuan memiliki tempat mereka sendiri ketika menggunakan bus TransJakarta. Sehingga dapat meminimalisir kasus yang terjadi. (ben/adk)