Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

CEO NVIDIA Ungkap Produk-Produk AI Baru: Supercomputer Salah Satunya 

CEO NVIDIA Ungkap Produk-Produk AI Baru: Supercomputer Salah Satunya
CEO NVIDIA, Jensen Huang | Sumber: Tech Central

DGX GH200

Mesin komputer DGX GH200, adalah salah satu upaya dan produk yang menarik para “operator” agar mau membeli produk-produk NVIDIA. 

Alhasil, Microsoft, Google, dan perusahaan-perusahaan lainnya, berlomba untuk mengembangkan layanan yang mirip dengan ChatGPT milik OpenAI.

Tentu saja, hal tersebut akan membutuhkan banyak tenaga ‘komputasi’ atau komputer untuk melakukannya.

CEO NVIDIA Ungkap Produk-Produk AI Baru: Supercomputer Salah Satunya
Kantor NVIDIA yang terletak di Santa Fe, California | Sumber: Reuters

Untuk memenuhi kebutuhan ini, NVIDIA pun menawarkan peralatan-peralatan untuk pusat data para perusahaan yang ingin membelinya. 

Serta, membangun supercomputer sendiri yang dapat digunakan pelanggan. Ini termasuk, dua komputer baru di Taiwan.

NVIDIA Ace

Seperti yang diketahui, bisnis asli NVIDIA adalah untuk menjual kartu grafis kepada para pemain game. Sehingga, mereka pun hendak kembali ke dunia itu dengan penawaran program ACE.

Dilaporkan, layanan ini akan mengatasi masalah NPC (karakter non-pemain), yang merupakan figur latar belakang, yang mengisi suatu game. 

NPC biasanya memberikan respons berulang dengan dialog yang sudah ditetapkan sebelumnya, dan rentang terbatas.

Dengan adanya NVIDIA Ace, aplikasi game akan mendengarkan apa yang dikatakan pemain kepada karakter (NPC), kemudian mengubahnya menjadi teks.

Hal ini, tentunya dilakukan dengan memasukkan prompt ke program AI generatif untuk menciptakan respons yang lebih alami dan spontan.

Demikian, perusahaan yang berbasis di California ini, sedang menguji layanan ACE dan akan menambahkan suatu ‘pembatas’. Tentunya, untuk memastikan NPC tidak akan mengeluarkan tanggapan yang “kasar”. (xin/adk)