ANDALPOST.COM — Semua mata tertuju pada draft pick nomor 1 NBA 2023 Victor Wembanyama, Jumat (7/7/2023) malam di Las Vegas. Pemain basket muda asal Prancis tersebut melakukan debut pertama menggunakan seragam San Antonio Spurs.
Debut pertamanya membela klub Spurs berada di pertandingan Liga Musim Panas. Ia diturunkan saat Spurs melawan Charlotte Hornets.
Meskipun menjadi perhatian publik, Wembanyama tidak bermain menggebu-gebu seperti yang dinantikan banyak orang. Ia bermain lebih santai dan lebih banyak menunggu kesempatan baik baru melakukan serangan.
Banyaknya publik yang menantikan penampilan pertamanya membuat tiket untuk pertandingan tersebut ludes terjual. Pertandingan tersebut diketahui digelar di Thomas & Mack Center di Las Vegas.
Meski tidak tampil dominan, penampilan yang ditampilkan Wembanyaman bukanlah penampilan buruk. Ia berhasil mencetak sembilan poin beserta delapan rebound dan lima blok dalam pertandingan Liga Musim Panas pertamanya.
Tidak hanya itu, Wembanyama juga berhasil menembak hanya 2-dari-13 dari lapangan, sekitar 15%, dalam kemenangan 76-68 San Antonio Spurs atas Charlotte Hornets.
Oleh karenanya, tidak sedikit publik yang cukup puas atas penampilannya itu.
“Hanya harus menyesuaikan diri dengan gaya permainan baru. Lain kali, saya akan melakukannya dengan lebih baik. Saya berharap untuk melakukan yang lebih baik setiap saat,” kata Wembanyama di ESPN usai pertandingan.
Spurs pun secara resmi memilih Wembanyama dengan pick keseluruhan No. 1 di NBA Draft bulan lalu. Wembanyaman ini bahkan disebut-sebut sebagai prospek NBA terbaik sejak LeBron James, dan telah menarik perhatian di Prancis.
Ia adalah pick keseluruhan No. 1 pertama yang pernah keluar dari Prancis. Tidak hanya itu, Wembanyama juga merupakan pemain Eropa pertama yang menjadi yang pertama dalam draft tanpa bermain bola basket perguruan tinggi NCAA sejak 2006.
Wembanyama juga pernah keluar dari satu musim di liga LNB Pro A Prancis di mana ia memimpin liga dalam poin, rebound, dan blok. Sememtara keduanya mendapatkan MVP liga dan memimpin timnya ke Final.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.