Dominasi Microsoft dan Amazon
Meskipun CMA tidak secara spesifik menyebutkan nama Amazon, studi pasar Ofcom mengidentifikasi bahwa Microsoft dan Amazon mengendalikan sekitar 70-80 persen infrastruktur cloud publik di Inggris.
Mereka juga sangat prihatin dengan praktik Amazon Web Services (AWS) dan Microsoft karena posisi pasar mereka.
Ofcom dan CMA juga tidak sendirian dalam kekhawatiran mereka terhadap persaingan pasar cloud. Sementara Grup perdagangan Penyedia Layanan Infrastruktur Cloud di Eropa (CISPE), mencakup Amazon, mengajukan keluhan antimonopoli ke UE tahun lalu.
Kelompok tersebut berpendapat Microsoft menggunakan dominasinya dalam perangkat lunak produktivitas untuk mengarahkan pelanggan Eropa ke infrastruktur cloud Azure miliknya.
Sehingga merugikan penyedia infrastruktur cloud Eropa dan pengguna layanan TI.
Baca juga:
Isu Overheat Terpa iPhone 15 Terbaru Apple |
Microsoft menawarkan beberapa konsesi lisensi lebih dari setahun yang lalu. Namun, hal tersebut belum cukup untuk mengatasi keluhan yang ada.
Google bahkan secara terbuka menyebut “pajak” lisensi perangkat lunak cloud Microsoft awal tahun ini. Dengan alasan bahwa bisnis harus membayar ekstra ketika mereka ingin menjalankan perangkat lunak seperti Office di jaringan cloud lainnya. (paa/ads)