Tragedi Kebakaran di Warner Bros Studio
Beberapa tahun lalu, yaitu pada tahun 2019, Warner Bros juga sempat terbakar. Kejadian tersebut tepatnya terjadi pada November 2019.
Lahan Studio Warner Bros. di Burbank, dekat Los Angeles membakar sekitar 34 hektar di Hollywood Hills. Pada kejadian tersebut seorang petugas pemadam kebakaran menderita cedera lengan dan kaki saat bekerja memadamkan api.
Tidak hanya di situ saja, kebakaran sebenarnya telah menjadi cerita kelam untuk Warner Bros. Bagaimana tidak, pada tahun 1934, Warner Bros hampir terancam bangkrut usai terjadi kebakaran hebat di sana.
Studio milik Warner Bros yang terletak di Burbank mengalami kebakaran. Pada tahun tersebut akumulasi dari kerugian Warner Bros mencapai $2,5 juta.
Di mana $500.000 adalah akibat dari kebakaran tahun 1934 di studio Burbank, yang menghancurkan film-film awal Vitagraph milik Warner Bros. Tidak hanya itu saja, film First National yang setara dengan 20 tahun produksi juga ikut hancur dalam kejadian tersebut.
Apa sih Warner Bros Studio itu?
Warner Bros Hollywood Studio terletak di Burbank, sekitar 15 menit di utara pusat kota LA. Studio ini didirikan sejak tahun 1926. Selama 100 tahun, Film dan juga series di TV banyak dihasilkan dari studio-studio di Warner Bros.
Studio ini berdiri di atas lahan seluas 62 hektar dan terdiri dari set film luar ruangan, beberapa panggung suara, dan bangunan yang didedikasikan untuk semua aspek produksi film & televisi. Film terkenal yang dibuat di sini antara lain Casablanca, My Fair Lady, Goonies, dan beberapa film Batman. Serial TV terkenal termasuk Friends dan The Big Bang Theory.
Diketahui, Tur Studio Warner Bros adalah cara yang bagus untuk melihat dan memahami proses pembuatan film dan TV. (paa/ads)