ANDALPOST.COM – Indonesia kembali dihebohkan dengan adanya kasus pelecehan di Transjakarta.
Kasus pelecehan di kendaraan umum kali ini melibatkan seorang perempuan berumur 22 tahun dengan inisial HFS.
Berdasarkan cerita korban yang diunggah melalui akun Twitter @everfiawiess, beliau mendapatkan perlakuan yang tidak pantas dari seorang laki-laki pada hari Senin, (20/2).
Tindakan Korban
“Ketika saya sedang berada di dalam bus rute Monas – Pulo Gadung, saya mengalami pelecehan seksual dari laki-laki”. Ungkap korban.
“Saya merasakan ada sesuatu yang aneh dan tidak wajar di daerah bokong saya. Bahkan sesekali, orang tersebut mengarahkan kakinya ke area betis saya” sambung HFS.
Perempuan yang berinisal HFS ini juga telah meminta bantuan kepada penumpang ibu-ibu yang sedang berdiri disebelah nya. Melalui aplikasi notes yang ada di dalam handphone, ia menuliskan kalimat,
“Mba tolong lihatin laki-laki dibelakang saya, dia sengaja ya deket deket? Liatin aja ya mba”. ujarnya.
Setelah beberapa saat, ibu-ibu yang dimintai tolong tersebut langsung menarik HFS ke tempat yang banyak wanita berdiri.
“Selang beberapa menit diperhatikan, ibu itu langsung menarik saya untuk berada di tempat wanita banyak berdiri”, sambung HFS dalam akun Twitter pribadinya.
Setelah bus sampai ditempat pemberhentian, HFS langsung berinisiatif untuk menahan pelaku tersebut hingga dibantu oleh dua pria. Meskipun pada akhirnya pelaku tersebut berhasil kabur , tetapi sejumlah barang bukti identitas pelaku berhasil diamankan oleh petugas Transjakarta.
Korban menegaskan bahwa beliau tidak ingin menindaklanjuti masalah ini. Ia hanya ingin memberikan awareness kepada masyarakat khususnya perempuan untuk selalu berhati-hati dan berani untuk melawan para pelaku pelecehan.
Cuitan yang trending di Twitter ini mendapatkan banyak sekali respon dari masyarakat, bahkan tak sedikit juga yang turut membagikan pengalaman mereka pada saat mengalami pelecehan.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.