Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Perkembangan AI Turut Dorong Kenaikan Saham Perusahaan Chip Asal AS, Nvidia

Ilustrasi saham Nvidia Sumber: Insider

ANDALPOST.COM — Perusahaan Chip asal Amerika Serikat Nvidia tengah membuat  para investornya deg-degan. Sebab, pada Rabu (23/8/2023), perusahaan yang bermarkas di California tersebut akan membagikan pencapaiannya selama kuartal kedua tahun ini. 

Para analis keuangan sejauh ini memperkirakan akan ada kenaikan dari pendapatan perusahaan tersebut. 

Hal tersebut dikarenakan Nvidia telah menjadi penerima manfaat terbesar dari kebangkitan ChatGPT dan aplikasi kecerdasan buatan generatif lainnya, yang hampir semuanya ditenagai oleh prosesor grafisnya.

Pencapaian Baik Nvidia dalam Beberapa Tahun Terakhir

CEO Nvidia Jensen Huang Sumber: Observer

Nilai saham Nvidia meningkat tiga kali lipat tahun ini. Menambah lebih dari $700 miliar pada penilaian pasar perusahaan dan menjadikannya perusahaan chip pertama yang bernilai triliunan dolar. 

Pada Selasa (22/8/2023), nilai saham Nvidia turut naik mengikuti perkiraan dari analis. Terhitung saham Nvidia naik sebanyak 12.43%. 

Para pemegang saham Nvidia patut berbangga karena kenaikan saham yang dimiliki oleh Nvidia akan berpengaruh banyak pada harga sahamnya. Dibanding perusahaan chip yang lain, Nvidia terus berhasil mencatatkan pembukuan baik sejak beberapa tahun terakhir.

Kenaikan pendapatan Nvidia ini juga dapat menentukan arah pasar yang lebih luas minggu ini. Sebab sebagian besar keuntungan S&P 500 tahun ini berasal dari reli yang didorong AI di saham Nvidia dan Big Tech. 

“Saya telah meliput teknologi sejak 1994 dan saya belum pernah melihat lingkungan di mana Anda begitu bergantung pada satu perusahaan untuk memberikannya,” kata Inge Heydorn, partner di GP Bullhound, yang memiliki saham Nvidia dan AMD (AMD.O).

Simak selengkapnya di halaman berikutnya.