Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Pihak Kemenkes Gandeng Sivitas Rumah Sakit Mengedepankan Prinsip Keselamatan Pasien

Dirjen Azhar Jaya saat sambutan di acara Hari Keselamatan Pasien | sumber Kemenkes

Tanggapan Pihak Lain

Direktur Medik dan Keperawatan RS Kanker Dharmais dr.Reni.Wigati, Sp. A (K) mengungkapkan Rumah Sakit Kanker Dharmais merupakan salah satu fasilitas kesehatan yang memberikan layanan kepada pasien penderita kanker. Maka dari itu, keselamatan pasien merupakan hal yang sangat penting dilakukan.

Ada beberapa tahapan pengobatan dan perawatan bagi pasien kanker, seperti diagnosis penyakit dan terapi. Hingga monitoring perkembangan jangka panjang. 

Dikatakan Reni, penting untuk mengutamakan keselamatan pasien terutama bagi pasien yang memerlukan layanan kesehatan jangka waktu panjang dan lama. 

“Tidak hanya kita menyelenggarakan pelayanan berdasarkan keputusan tenaga kesehatan belaka, namun kita juga harus mendengarkan kebutuhan pasien bagaimana mereka hendak dilayani dan juga mendengarkan mereka bagaimana mereka bisa ditingkatkan lagi keselamatannya dalam menjalani semua proses terapi,” ucap Reni.

Salah seorang Dokter spesialis bedah plastik sekaligus musisi, Tompi pun mengungkapkan bahwa paradigma pelayanan pasien di rumah sakit tentu berubah dan berkembang mengikuti perkembangan zaman. 

“Saya melihat pelayanan kesehatan itu seyogyanya menempatkan pasien bukan sebagai orang sakit namun sebagai masyarakat yang memang membutuhkan service yang excellent. Itu kedepannya yang akan kita kembangkan untuk berusaha memberikan pelayanan yang terbaik,” ungkap Tompi.

Disisi lain, penyanyi terkenal di tanah air, Inul Daratista pernah menjadi pasien di salah satu rumah sakit. Ia sebagai pasien mengungkapkan bahwa keselamatan pasien menjadi hal terpenting bagi pasien itu sendiri.

Dikatakan Inul, dirinya melihat pelayanan di rumah sakit tempatnya dirawat memiliki pelayanan yang bagus dan konsultasi yang diberikan dokter juga bagus.

“Sebenarnya yang paling penting adalah kenapa pasien cocok sama pelayan dokter,” ungkap Inul.

Ketika menempatkan diri sebagai pasien rumah sakit, Inul mengatakan bahwa poin terpenting bagi pasien adalah kenyamanan, ketenangan, dan ketersediaan farmasi. (rnh/ads)