Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Uniqlo Semakin Berjaya dengan Adanya Peningkatan Laba dan Penjualan

Uniqlo Semakin Berjaya dengan Adanya Peningkatan Laba dan Penjualan
Salah satu gerai Uniqlo yang terletak di Shanghai, China. Sumber: Japan Times

Wacana Kenaikan Upah

Induk Uniqlo Fast Retailing Co Ltd pada hari Rabu mengatakan akan menaikkan upah sebanyak 40 persen bagi para pekerjanya.

Uniqlo Semakin Berjaya dengan Adanya Peningkatan Laba dan Penjualan
Demonstrasi karyawan Uniqlo yang meminta kesejahteraan dari perusahaan. Sumber: Pay your Workers

Menurut Reuters, ini bisa menjadi indikasi bahwa kondisi ekonomi Jepang mulai bergerak setelah beberapa dekade deflasi dan pemotongan biaya.

Langkah yang diambil raksasa pakaian kasual ini mungkin menjadi salah satu cara yang ditempuh menjelang negosiasi kontrak kerja tahunan.

Kenaikan upah ini juga disinyalir menjadi langkah yang diambil perusahaan usai Perdana Menteri Fumio Kishida meminta kepada perusahaan-perusahaan untuk menaikan upah. 

Fumio Kishida menjadi penyambung lidah dari para pekerja yang juga sudah berkali kali melakukan permohonan kenaikan gaji.

Para pekerja mempertimbangkan untuk meminta kenaikan gaji sebab perusahan telah berulang kali menaikkan harga pakaian yang dijual. 

Kondisi gaji yang buruk telah menjadi masalah terbesar bagi ekonomi terbesar ketiga di dunia.

Dalam dolar, gaji tahunan rata-rata di Jepang adalah $39.711 pada tahun 2021, jauh di bawah rata-rata OECD sebesar $51.607 dan sedikit berubah dari awal 1990-an.

“Selain Fast Retailing, ada sejumlah perusahaan yang hingga tahun lalu secara signifikan meningkatkan tingkat kenaikan gaji mereka. Itu merupakan faktor positif bagi ekonomi Jepang,” kata Taro Saito, peneliti eksekutif di NLI Research Institute. (paa/lfr)