ANDALPOST.COM – Jika Andalpeeps menjadi fans boyband/girlband sebuah grup K-Pop, dan berniat melihat konser mereka. Maka perlu diketahui, perlengkapan yang harus dibawa.
Seperti baru-baru ini, ‘Nct 127’ telah melangsungkan konsernya di Jakarta selama tiga hari di awal bulan ini.
Agaknya, konser ini menjadi tahun terbaik bagi para pecinta K-Pop.
Pasalnya, semenjak pandemi Covid-19 ditetapkan menjadi endemi, segala kegiatan yang mengumpulkan banyak massa mulai diperbolehkan oleh pemerintah.
Tidak hanya idol K-Pop besutan SM Entertainment itu saja yang telah melakukan konser di tanah air.
Namun, banyak juga idol dari grup lainnya yang telah melangsungkan konser di Indonesia, khususnya di Jakarta. Diantaranya seperti idol grup Seventeen, Super Junior, NCT Dream dan masih banyak lainnya.
Waktu Menunggu yang Lama
Tidak jarang, para idol K-Pop menjadi trending topik di media sosial begitu mereka menginjakan kaki di negeri seribu pulau ini.
Hal tersebut, menunjukkan tingginya antusiasme para penggemar idol grup dari negeri ginseng itu.
Bagaimana tidak, selama dua tahun, mereka hanya bisa melakukan segala kegiatan fangirling dan fanboying melalui layar kaca.
Dua tahun merupakan penantian yang cukup lama. Maka dari itu, tahun ini adalah waktu yang tidak boleh dilewatkan para penggemar, untuk merasakan keseruan menghadiri konser idol grup kecintaannya.
Rekomendasi Alat-alat Konser
Ketika menghadiri suatu konser, tentu memerlukan berbagai gawai (gadget) untuk dibawa sebagai perlengkapan Andalpeeps. Ini dia beberapa diantaranya!
1. Power Bank
Power Bank menjadi salah satu benda terpenting, yang perlu Andalpeeps bawa saat menghadiri konser.
Segala dokumentasi saat konser, seperti mempotret atau rekam sang idol dambaan Andalpeeps, tentunya akan menguras cukup banyak persentase baterai.
Terlebih, biasanya konser idol K-Pop berlangsung selama berjam-jam.
Maka dari itu, Andalpeeps perlu menyiapkan cadangan daya untuk menjaga HP selalu dalam kondisi “prima”!
2. Kipas Portable Elektrik
Bagi sebagian penonton, benda ini cukup penting untuk dibawa.
Pasalnya, bagaimana keadaan di ruang konser tidak pernah diketahui, apakah suhu ruangan cukup membuat nyaman atau bahkan sebaliknya?
Belum lagi, jika ikut berdansa selama konser. Alhasil, kipas portable elektrik ini akan “menyelamatkan” Andalpeeps dari kegerahan.
Hal itu pun diungkap oleh seorang, yakni Youtuber yang memberikan tips dan saran ketika hendak menghadiri konser.
“Barang selanjutnya yang kalian harus bawa yaitu kipas. Jadi ini (kipas) portable bisa (dipakai) kalau lagi ngantri, karena itu kan panas banget ya, panas banget bener-bener panas,” jelas Yuliah Channel dalam akun Youtube-nya.
“Aku pernah pas ngantri hampir kayak mau pingsan, terus disamping aku ada yang bawa kipas, pas itu aku dipinjemin kipasnya (dia),” sambungnya.
Simak selengkapnya di halaman berikutnya.