Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Inovasi Terbaru Indonesia: Pendeteksi Asap Rokok untuk Melindungi Kesehatan Masyarakat

Inovasi Terbaru Indonesia: Pendeteksi Asap Rokok untuk Melindungi Kesehatan Masyarakat
Kerjasama Kemenkes dan WHO dalam dashboard bebas asap rokok di Indonesia. (Sumber: WHO)

Kerjasama Kemenkes dan WHO: Area Dashbord

Oleh karena itu, untuk menciptakan peningkatan yang sesuai dengan apa yang diharapkan dari dikeluarkannya kebijakan tersebut, kerjasama yang berlangsung antara Kementerian Kesehatan Indonesia dan WHO sudah mulai berjalan. 

Yang dimana, kerjasama tersebut mencakupi peningkatan yang inovatif yang disebut sebagai area dashboard atau Dashboard Kawasan Tanpa Rokok.

Area Dashboard sendiri merupakan sebuah sebuah web dan aplikasi yang dikembangkan untuk memantau. Dan juga, merepresentasikan secara visual kemajuan implementasi kebijakan bebas rokok di tingkat kota/kabupaten.

Dalam pengimplementasiannya, dashboard memiliki empat komponen utama, regulasi, inspeksi, penegakan, dan kepatuhan.

Aplikasi Dasbor ini memiliki aplikasi mobile pendamping bernama Monitor KTR Indonesia, yang dirancang khusus untuk satgas bebas asap rokok.

Aplikasi tersebut sudah mulai diterapkan di beberapa kota atau kabupaten yang sudah menjalani kebijakan bebas asap rokok tersebut. 

“Dasbor dan aplikasi menyediakan data terukur dan sangat mudah digunakan bagi anggota gugus tugas bebas rokok selama kegiatan penegakan hukum. Kami telah memanfaatkannya selama operasi penegakan hukum terbaru kami di bulan Mei 2023,” jelas dr. Bima Arya Sugiarto.

Hal tersebut, dikarenakan aplikasi ini memungkinkan pejabat atau pemimpin daerah untuk mencatat inspeksi, menegakkan peraturan, dan mengevaluasi kepatuhan terhadap kebijakan bebas rokok. (ben/lfr)