Agusman meniti karir di Bank Indonesia pada 31 tahun lalu yaitu 1992. Karir yang dibangunnya sedikit demi sedikit membuat dirinya menjadi salah satu orang yang diperhitungkan di Bank Indonesia.
Sejak tahun 2020, Agusman menjabat sebagai Kepala Departemen Audit Internal. Ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Departemen Surveillance Sistem Keuangan (2016-2017), Kepala Departemen Komunikasi (2017-2019), dan Kepala Departemen Pengembangan Pasar Keuangan (2019).
Dari segi pendidikan, Agusman berada di satu almamater yang sama dengan Hazan Fawzy. Keduanya sama-sama berasal dari jurusan Akuntansi, Universitas Andalas.
Pendidikan master hingga gelar doktor berhasil diraih keduanya di lembaga pendidikan yang sama. Walau menempuh di lokasi yang sama, Agusman sebenarnya tergolong cukup terlambat untuk memulai pendidikan masternya.
Sebab, Agusman baru mendapatkan gelar Master di bidang Economics dan Finance dari Curtin University of Technology pada tahun 1998. Mendapat gelar Ph.D di bidang Banking & Finance dari Australian National University pada tahun 2006. (paa/fau)