6. Keturunan atau genetik
Penyakit keturunan seperti Huntington juga bisa menjadi salah satu faktor yang menyebabkan kepikunan. Penyakit Huntington akan mengakibatkan berkurangnya jenis sel dalam otak yang dapat mempengaruhi kemampuan gerakan dan berfikir.
7. Penyakit Creutzfeldt-Jakob
Penyakit ini merupakan penyakit yang menyerang dan mematikan sel otak, sehingga fungsi ingatan seseorang akan mengalami penurunan atau bahkan hilang sepenuhnya.
Cara Pencegahan dan Penanganan
1. Memperbaiki pola hidup (berhenti merokok, narkoba dan alkohol).
2. Melakukan beberapa kegiatan seperti bermain musik, senam, karaoke dan Latihan kognitif.
3. Memakan makanan yang sehat bersih (hindari junkfood, santan dan makanan berlemak).
4. Berolahraga secara rutin
5. Banyak membaca dan menghafal
6. Perbaiki waktu tidur (tidak boleh bergadang)
7. Rekreasi/senam otak (mengisi tts atau teka teki silang dan menyusun puzzle)
8. Dukungan emosional, material dan informasi.
Jika kepikunan sudah cukup parah, lebih baik untuk langsung berkonsultasi kepada dokter agar mendapatkan obat dan penanganan yang sesuai.
(rge/zaa)