Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

Sempat Kontroversi, Ini Persiapan Qatar sebagai Tuan Rumah Piala Dunia 2022

Potret Stadion Al Thumama yang menjadi stadion utama Piala Dunia 2022 (Foto: wiwsport.com)

Disebutkan oleh salah seorang narasumber kepada BBC Sport, selama enam bulan mereka tidak sepenuhnya berlatih, para pemain bahkan bisa membawa keluarga mereka ke tempat latihan. 

“Mereka tidak berlatih sepanjang waktu, mereka dapat membawa keluarga mereka untuk menginap dan memiliki waktu luang bersama mereka atau mengizinkan mereka kembali ke Qatar selama beberapa hari,” ucap narasumber tersebut.

Posisi Qatar di Piala Dunia

Qatar sendiri berada di Grup A pada Piala Dunia 2022. Pertandingan perdana yang akan dijajal oleh An-Annabi ini adalah pertandingan melawan Ekuador pada tanggal 21 November mendatang.

Selain Ekuador, Qatar juga akan melawan Senegal (25 November) dan Belanda (29 November) di fase grup. 

Walaupun diremehkan oleh penikmat bola di sosial media, Qatar tentunya akan memberikan usaha terbaiknya di festival empat tahunan ini. Mereka tidak ingin sekedar sebagai penggembira. 

Beberapa pemain terbaik negara tersebut akan menjadi pemain andalan yang akan diturunkan oleh pelatih berkebangsaan spanyol.

Dimulai oleh Saad Al Sheeb yaitu kiper berusia 32 yang telah menerima 20 gelar termasuk saat ia membela klubnya Al Sadd SC di Piala Dunia Antarklub, ia meraih medali perunggu. 

Qatar juga memiliki pemain Akram Afif yang produktif mencetak gol di klub yang sama dengan Saad.

Sebagai pemain dengan peraih trofi pemain terbaik AFC sebanyak tiga kali ini, akan menjadi salah satu pemain Andalan timnas tersebut. (azi/fau)