Sementara Departemen Luar Negeri AS mengatakan, Lai akan bertemu dengan ketua American Institute yang berbasis di Virginia di Taiwan.
American Institute sendiri merupakan sebuah organisasi nirlaba yang dikelola pemerintah AS dan memiliki hubungan dengan Taiwan.
Lai pun dijadwalkan berbicara kepada wartawan di bandara internasional utama Taiwan pada Sabtu sore sebelum berangkat.
Bagian perjalanan Paraguay juga penting mengingat upaya China yang meningkat untuk mengambil sekutu Taiwan.
Lalu Honduras yang pernah menjadi mitra kuat Taiwan, mengalihkan hubungan ke China pada bulan Maret lalu.
Lai pergi ke Honduras tahun lalu dan melakukan obrolan simbolis singkat saat berada di sana dengan Wakil Presiden AS Kamala Harris.
Manuver Beijing
Beijing dapat melakukan manuver atas kunjungan Lai ke AS. Serupa yang dilakukan pada bulan April lalu untuk mengintimidasi secara militer para warga Taiwan.
Latihan bulan April termasuk latihan blokade sebagai tanggapan kemarahan atas pertemuan antara Presiden Taiwan Tsai Ing-wen dan Ketua DPR AS Kevin McCarthy selama persinggahan Tsai di Los Angeles.
“Kemungkinan besar mereka dapat menggunakannya sebagai dalih dan mengumumkan latihan di sekitar Selat Taiwan,” kata salah satu sumber, seorang pejabat senior yang mengetahui perencanaan keamanan Taiwan.
“Mereka ingin membangun rasa takut akan perang dan membuat rakyat Taiwan mendukung pilihan mereka,” kata pejabat itu.
Namun, baik Kementerian Pertahanan China maupun Kantor Urusan Taiwan enggan menanggapi kunjungan Lai ke AS itu.
Duta Besar China untuk AS mengatakan pada bulan lalu bahwa prioritas utama negaranya ialah menghentikan kunjungan tersebut.
Di sisi lain, Administrasi Keselamatan Maritim China mengatakan, bahwa latihan militer akan berlangsung di lepas pantai timur kota Ningbo. Sekitar 500 km (310 mil) di utara Taipei.
Tak lama setelah pernyataan itu dirilis, Kementerian Pertahanan Taiwan menuturkan akan terus memantau latihan China yang diklaim ingin merusak perdamaian serta stabilitas negara. (spm/ads)