Terima Notifikasi Berita Terkini. 👉 Join Telegram Channel.

PM Pakistan Mengaku Menyesal Atas Pemadaman Listrik yang Terjadi

Perdana Menteri Shehbaz Sharif. (Sumber: AP)

Pemadaman Listrik Jadi Hal Biasa di Pakistan

Sistem tenaga listrik di Pakistan memang cukup rumit dan memiliki masalah yang serius.

Sebelumnya, Khurram Dastgir Khan, menjelaskan bahwa variasi frekuensi pada jaringan nasional menyebabkan kerusakan awal lantaran unit pembangkit listrik dinyalakan.

Sedangkan, unit sementara dimatikan pada malam musim dingin guna menghemat bahan bakar.

Seringnya hal tersebut terjadi, pemadaman listrik lokal dan pelepasan beban telah menjadi kejadian sehari-hari di Pakistan.

Padahal, rumah sakit, institusi pemerintah, serta pabrik kerap dijalankan oleh generator swasta. Namun, mesin-mesin tersebut biasanya berada di luar kemampuan mayoritas warga dan usaha kecil di Pakistan.

Bahkan, di kota besar Karachi, ratusan pompa air mati selama pemadaman listrik. Alhasil, menciptakan lebih banyak masalah di kota yang berpenduduk 15 juta orang tersebut.

Pemadaman listrik juga membuat banyak sekolah tetap melanjutkan kegiatan belajarnya namun hanya menggunakan penerangan bartenaga baterai.

Kejadian serupa juga terjadi pada Januari 2021 lalu yang membuat transmisi nasional menjadi bermasalah. (SPM/MIC)